Kamis, 01 Februari 2018

Koramil 1504-07/Haruku Gelar Karya Bakti

Komando Rayon Militer (Koramil) 1507-07/Haruku gelar karya bakti dengan melaksanakan pembersihan  lingkungan sekitaran Masjid bertempat di Masjid Al-Muhajirin Dusun Ori  Desa Pelauw Kecamatan Pulau Haruku, Rabu (31/01).
Kegiatan karya bhakti tersebut melibatkan anggota Koramil 1504-07/Haruku bersama masyarakat setempat dan para pelajar dari MTS Al Hairat Dsn. Ori. Dalam waktu yang sama Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1504/Ambon, Letkol Inf Fendry Navyanto Raminta juga melaksanakan tatap muka dengan masyarakat dengan menyampaikan beberapa hal yang intinya mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.

Dandim juga menghimbau agar masyarakat  jangan terpancing hal-hal  yang menyulut keributan. "Saat ini akan menjelang Pilkada, jangan sampai masyarakat terpecah belah karena perbedaan pilihan, pilihlah pilihan kalian sesuai dengan hati nurani masing-masing." Ujar Dandim.

Dalam pelaksanaannya Dandim juga memberikan tali asih dengan memberikan bantuan buku iqra' sebanyak 100 buah dari Pangdam XVI/Pattimura.

"Saya mewakili warga Dusun Ori mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada Bapak Dandim dan Bapak Babinsa, karena sudah peduli kepada kami," ungkap Kadus Ori.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1504/Ambon yang  didampingi Wakapolsek P. Haruku dan Kepala Dusun (Kadus) Ori Bpk. Wahid Latupono.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar