Rabu, 13 Desember 2017

Persit KCK Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura Gelar Sosialisasi Kesehatan PMS dan HIV/AIDS


Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Candra Kirana Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Maluku menyelenggarakan Sosialisasi Kesehatan tentang penyakit menular seksual (PMS) dan HIV/AIDS bagi Prajurit, Aparat Sipil Negara (ASN) serta anggota Persit Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura yang berjumlah 232 orang, Rabu (13/12) di Baileo Slamet Riyadi Makorem 151/Binaiya.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Pembina Persit Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura Kolonel Inf Christian Kurnianto Tehuteru dan selaku Pemberi Materi dr. Rita Tahitu M. Kes. yang sehari-hari menjabat sebagai Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi Maluku.

Ketua Persit Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura Ny. Christian Kurnianto Tehuteru dalam Sambutannya menyampaikan. “Setia pada satu pasangan dan berani mengatakan tidak untuk seks bebas, selain sesuai dengan ajaran agama juga menjauhkan kita dan keluarga tertular dari (PMS) penyakit menular seksual, dimana perlu diketahui PMS merupakan pintu masuk terjangkitnya HIV/AIDS,”Ungkap Ketua Persit. Kepada seluruh peserta sosialisasi yang hadir Ketua Persit Koorcab Rem 151 menyampaikan kepedulian pada kesehatan anggota, dan akan sangat menyesal jika tidak mengedukasi hal ini.

“Untuk itu saya mengajak kita semua bersama-sama menyimak dengan baik materi yang akan disampaikan oleh dr. Rita Tahitu M.Kes. dan pada saat sesi tanya jawab baik anggota Korem, ASN dan anggota Persit yang mau bertanya dipersilahkan agar mendapatkan informasi sejelas-jelasnya mengenai PMS dan HIV/AIDS,”Harapnya.
Dalam kesempatan yang sama di akhir acara juga dilaksanakan pemeriksaan darah kepada seluruh peserta sosialisasi yang didahului Pembina dan Ketua Persit dengan tujuan untuk mengetahui hasil uji Laboratorium dari keluarga besar Korem 151/Binaiya sehingga apabila memang ditemukan hasilnya akan dilaksanakan penanganan secara dini.

Sebagai penutup kegiatan Sosialisasi, dilaksanakan Bazar Murah oleh Persit Kartika Candra Kirana Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura dalam rangka menyambut Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2018 sebagai wujud kepedulian kepada anggota.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar