Jumat, 08 Desember 2017

Kodim 1504/Ambon Gelar Penyuluhan KB-KES


Komando Distrik Militer (Kodim) 1504/Ambon dibawah pimpinan Komandan Kodim 1504/Ambon Letkol Inf Roynald Sumendap  melaksanakan Penyuluhan KB-Kesehatan Semester II TA. 2017 menggandeng Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kota Ambon bertempat di Balai  Dusun Hila Tanah Putih Desa Tawiri  Kec. Teluk Ambon Kota Ambon, Jumat (08/12).
Kegiatan Penyuluhan KB-Kes dilaksanakan sebagai wujud kepedulian Kodim 1504/Ambon sebagai satuan teritorial yang memiliki wilayah tertorial di Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease dimana bertujuan untuk membantu masyarakat dalam mengetahui dan memahami akan pentingnya Keluarga Berencana dan Kesehatan.
Dalam pelaksanaan penyuluhan tersebut juga diisi dengan pelayanan kesehatan oleh Tim Medis BKKBN Kota Ambon.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Komandan Kodim 1504/Ambon, Kabid Keluarga Berencana BKKBN Kota Ambon, Pjs. Pasiter Kodim 1504/Ambon, Kepala Dusun Hila Tanah Putih Desa Tawiri, Tim Penyuluh dan Tim Pelayanan KB BKKBN Kota Ambon, Babinsa Dusun Hila Tanah Putih dan Anggota Koramil Baguala, Anggota Sterdim 1504/Ambon dan Masyarakat Dusun Hila Tanah Putih Desa Tawiri yang berjumlah 60 Orang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar