Rabu, 20 September 2017

Korem Binaiya Gelar Nonton Bareng Film Penghianatan G30S PKI



Jelang hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober mendatang, Korem 151/Binaiya menggelar nonton bareng film penghianatan G30S PKI yang akan diselenggarakan pada hari Sabtu, 30 September 2017 bertempat di lapangan Makorem 151/Binaiya.  Gelar nonton bareng film penghianatan G30S PKI terbuka bagi masyarakat umum secara gratis yang ingin menyaksikan film kekejaman PKI terhadap bangsa Indonesia pada 1965 silam.  Kegiatan ini bertujuan agar masyarakat benar-benar memahami sejarah bangsa Indonesia dimana keberadaan paham komunis sangat berbahaya bagi kita.  Dengan penayangan film tersebut masyarakat dapat mengantisipasi dan mewaspadai bahaya laten komunis. Masyarakat dapat menyadari bahwa Pancasila adalah ideologi yang tepat bagi bangsa Indonesia dan tidak dapat digantikan oleh ideologi lainnya. Pancasila merupakan ideologi negara Indonesia dan merupakan pandangan hidup bangsa Indonesia. Nilai-Nilai yang terkandung dalam Pancasila harus dapat dihayati dan diamalkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar