Tual. Demi mencapai hasil
yang maksimal untuk masyarakat sesuai dengan rencana, TNI Manunggal Membangun
Desa (TMMD) ke-100 Kodim 1503/Tual terus digenjot. Perkembangan pelaksanaan
Kegiatan TMMD Ke-100 TA 2017 Kodim 1503/Tual, Minggu (22/10) dengan sasaran Rehab
Masjid Desa Ngadi yang melibatkan Satgas TMMD terdiri dari TNI-Polri serta
masyarakat dengan prosentasi pembangunan sudah mencapai 85%. Lebih lanjut untuk
sasaran Pembuatan Talud penahan Abrasi ukuran panjang 257 m di Desa Labetawi dengan prosentase hasil pekerjaan 90%. Seluruh rangkaian
kegiatan dilaksanakan dengan gotong-royong demi mencapai tujuan yakni membantu
menyelesaikan sarana dan prasarana demi kepentingan masyarakat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar