Senin, 09 Oktober 2017

Danrem 151/Binaiya Lepas Sambut Prajurit


Ambon. Dalam pelaksanaan tugas sehari-hari prajurit TNI AD dituntut tanggung jawab dan kedisiplinan untuk menyelesaikan tugas pokok yang diemban dimanapun bertugas.  Dalam rangka pelaksanaan tugas pokok, Korem 151/Binaiya  menyelenggarakan acara lepas sambut Prajurit Korem 151/Binaiya dimana 5 orang Prajurit Korem 151/Binaiya mendapatkan tugas dan penempatan di Satuan Baru. Dalam Sambutannya Danrem 151/Binaiya Kolonel Inf Christian Kurnianto Tehuteru menyampaikan kepada seluruh peserta Acara bahwa berkaitan dengan tugas yang baru diemban Prajurit Korem yang dilepas dan pindah ke satuan baru diingatkan agar supaya dapat menempatkan diri dan beradaptasi dengan tempat tugas yang baru.
Ucapan selamat datang dan selamat bergabung juga disampaikan Danrem bagi personel baru di Korem 151/Binaiya. Danrem juga menyampaikan agar prajurit dapat mengembangkan potensi-potensi  yang dimiliki.  Danrem berharap prajurit dapat menunjukan kreatifitas di Satuan Korem.  " Saya berpesan semoga bagi prajurit yang pindah ke satuan baru dapat memberikan warna di satuan barunya", ujar Danrem. 
Pada kesempatan yang sama Danrem Christian juga memberikan penghargaan bagi prajurit yang berprestasi pada kejuaraan Yong Moodo Piala Kasad.  Penghargaan juga diberikan kepada atlit dari masyarakat sipil, saudari Astrid yang juga telah membuktikan diri berprestasi di ajang Kejuaraan Yong Moodo piala Kasad Tahun 2017  tergabung dalam Pengda Yongmoodo Maluku.
Lebih lanjut Danrem menyampaikan, "Mari kita sama-sama melaksanakan tugas dan tanggung jawab kita kedepan dengan suka-cita dan kompak selalu demi menjaga keutuhan wilayah NKRI". Danrem Christian juga berpesan kepada prajurit yang dilepas bahwa apa saja yang baik yang didapat selama bertugas di Korem 151/Binaiya,  dapat diterapkan pada pelaksanaan tugas di tempat yang baru serta tetap berbuat yang terbaik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar