Program cetak sawah di Seram Bagian Barat (SBT)
dalam rangka mendukung ketahanan pangan terus dikerjakan dengan mengerahkan
peralatan alat berat dan melibatkan kelompok tani yang ada di wilayah Seram Bagian
Barat, khususnya di Desa Waesamat. Sampai dengan saat ini pekerjaan cetak sawah
di Desa Waesamat secara keseluruhan telah mencapai 90%. Luas lahan yang di cetak sebesar 35 Ha dengan
rincian pekerjaan meliputi pekerjaan Land Clearing, Land Leveling sebesar 32
Ha, pembuatan jalan usaha tani sepanjang 2.300 meter dan pembuatan saluran
tersier sepanjang 3.600 meter. Dalam
pekerjaan cetak sawah, lahan yang akan ditanami terlebih dahulu dilakukan
kegiatan bajak sawah dan sampai saat ini ada 9 Ha lahan sawah yang
dibajak. Kelompok tani yang akan
menangani lahan sawah yang sudah dicetak ikut membantu Bintara Pembina Desa
(Babinsa) Koramil Bula dalam penyelesaian pekerjaan cetak sawah disamping
penggunaan alat berat excavator dan dozer.
Dengan realisasi lahan sawah yang akan segera rampung dalam beberapa
hari, akan sangat membantu peningkatan kesejahteraan masyarakat dan yang paling
utama adanya ketersedian pangan yang cukup untuk memenuhi kebutuhan pangan di
wilayah.
Selasa, 31 Oktober 2017
Minggu, 29 Oktober 2017
Saka Wira Kartika Kodim Masohi Gelar Kegiatan Bakti
Saka atau Satuan Karya Pramuka Wira Kartika
merupakan salah satu Satuan Karya Pramuka yang bersifat nasional. Saka yang dibentuk lewat kerja sama Kwartir
Nasional dengan TNI Angkatan Darat ini bertujuan untuk mengembangkan pendidikan
bela negara. Salah satu bentuk kegiatan
yang dilakukan adalah kegiatan Bakti seperti yang dilakukan Pramuka Saka Wira
Kartika wilayah Jajaran Kodim 1502/Masohi, Sabtu (28/10). Kegiatan Bakti dilakukan berupa pembersihan
lingkungan. Untuk di wilayah Kodim Masohi sendiri kegiatan Bakti diikuti oleh
100 orang siswa dan siswi pelajar SMA dengan sasaran pembersihan di Masjid Raya
Bani, Gereja Ds. Haruru dan pembersihan jalan di sekitar RSUD Masohi. Kegiatan
Bakti juga dilaksanakan di koramil-koramil di jajaran Kodim Masohi dengan prioritas
pembersihan di tempat-tempat ibadah baik mesjid dan gereja serta sarana dan
prasarana umum seperti jalan, pelabuhan
dan pasar. Pembinaan Pramuka Saka Wira
Kartika merupakan Program Kerja TNI AD bidang teritorial yang bertujuan membina
generasi muda agar mempunyai kegiatan positif sehingga dapat terhindar dari
kegiatan negatif serta dapat membentuk patriot bangsa yang setia, berbakti dan
menjunjung tinggi nilai luhur keutuhan bangsa dan menjunjung tinggi persatuan
dan kesatuan bangsa.
Sabtu, 28 Oktober 2017
Babinsa Bula Bersama Petani Sukseskan Upsus
Upaya Khusus (Upsus)
penanaman jagung digalakkan oleh Serda Salis Rumodar Babinsa Koramil
1502-09/Bula bersama kelompok tani (poktan) Desa Jembatan Basah, Jumat
(27/10). Upsus yang dilakukan yaitu
penanaman jagung di lahan seluas 15 Ha yang direncanakan akan berlanjut sampai
50 Ha. Kelompok Tani (poktan) yang ikut
dalam proses penanaman yaitu Poktan Sumber Rejeki yang diketuai oleh Bapak
Jumadi dan Poktan Hasrat Abadi yang diketuai Bapak Warmadi. Kedua poktan berasal dari Desa Jembatan
Basah. Kegiatan penanaman jagung yang
dilakukan merupakan program Pemerintah dalam Ketahanan Pangan Nasional
khususnya di Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT). Penyediaan bibit jagung
dilakukan oleh Dinas Pertanian Kab. SBT dengan menyediakan bibit Jagung
Hibrida. Jagung merupakan salah satu komoditi pangan pokok yang sangat
dibutuhkan saat ini. Pemerintah juga
mendorong poktan untuk memanfaatkan lahan yang ada agar dapat ditanami jagung.
Usaha menanam jagung ini bisa sangat menguntungkan karena jagung memiliki nilai
ekonomis cukup tinggi di mata masyarakat.
Upaya khusus yang dilakukan oleh Babinsa dan poktan diharapkan akan
meningkatkan kesejahteraan petani di Desa Jembatan Basah. Yang lebih penting
pasokan jagung akan tersedia dengan baik untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat.
Kamis, 26 Oktober 2017
TMMD ke-100 Kodim 1503/Tual Tuntas Dan Selesai Tepat Waktu
Program Tentara Nasional
Indonesia Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-100 Kodim 1503/Tual yang
dipusatkan di Desa Ngadi dan Desa Lebetawi Kecamatan Dulla Utara Kota Tual akhirnya resmi ditutup melalui Upacara penutupan,
Kamis (26/10) di lapangan sepak bola Desa Lebetawi.
Bertindak selaku Inspektur
Upacara Pa Ahli bidang Sosial Budaya Kodam XVI/Pattimura Kolonel Arm Dedi J Hendrawan.
Dalam amanat Kasad yang
dibacakan oleh Irup disampaikan bahwa Program TMMD yang saat ini telah berlangsung
ke-100 kali, pada hakekatnya adalah sebagai implementasi upaya untuk menggali
dan membangkitkan kembali sistem kekebalan tubuh atau imunitas bangsa tersebut,
yang pada dasarnya telah melekat secara interen pada diri bangsa dan terwujud
dalam nilai-nilai luhur serta terangkum dalam falsafah hidup Pancasila. "
Kebersamaan dan kemanunggalan TNI dengan masyarakat selama pelaksanaan TMMD,
baik dalam kegiatan fisik maupun non fisik, diharapkan dapat mengembalikan
nilai-nilai luhur yang saat ini terasa semakin terkikis oleh arus globalisasi
dan modernisasi, agar kekebalan tubuh atau imunitas bangsa Indonesia dapat
bertahan dari derasnya ancaman yang semakin sulit untuk diidentifikasi",
Ungkap Kasad.
Mengakhiri amanat, selaku
Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) dan penanggung jawab operasional TMMD, Kasad mengucapkan terima kasih kepada Pemda,
masyarakat dan semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan TMMD Ke-100
TA.2017 sehingga dapat berjalan dengan sukses, aman dan lancar.
Pesan dan harapan dengan selesainya
TMMD ke-100 yaitu pertama, pertahankan semangat kebersamaan dan kemanunggalan
antara TNI- Rakyat dengan selalu hadir ditengah-tengah masyarakat. Kedua,
tingkatkan semangat gotong-royong yang merupakan salah satu nilai luhur dari
bangsa Indonesia. Ketiga, pelihara dengan baik hasil pembangunan program TMMD
ke-100 baik fisik maupun non fisik agar manfaatnya dapat dinikmati oleh
masyarakat dalam kurun waktu yang lama. Keempat, laksanakan evaluasi secara
menyeluruh terhadap pelaksanaan TMMD ke-100 sebagai bahan perbaikan pada TMMD
mendatang. Kelima, kepada prajurit yang
tergabung dalam Satgas TMMD, Kasad
mengucapakan terima kasih atas dedikasi, pengabdian dan kerja keras yang ditunjukan selama ini sehingga dapat
berjalan sengan aman dan lancar.
Lebih lanjut usai
melaksanakan upacara Penutupan TMMD ke 100 TA. 2017 dilanjutkan penandatangan surat terima hasil pekerjaan
Dari Dandim 1503/Tual Letkol Arh Hilarius Karnedi kepada Asisten 2 Kota Tual
Drs. Jamaludin Rahareng dan dilanjutkan dengan Penyerahan bahan kontak berupa
satu set sound sistem musik buat umat Nasrani yang ada di Desa Ngadi dan
masing-masing 1 Bal karpet sajadah untuk Masjid Desa Ngadi dan Lebetawi
Turut Hadir dalam Upacara
Penutupan TMMD ke-100 Asisten 2 Kota Tual
Drs Jamaludin Rahareng, PA Ahli Bidang Sosial Budaya Kolonel Arm Dedi J
Hendrawan, Dandim 1503/Tual beserta Staf, Kapolres Kota Tual AKBP Agus Ryanto
S. Pd, Danlanal Tual Kolonel Laut (P) Hartanto Nugroho.S.E.M.M, FKPD Kota Tual,
Para Kepala Desa sekecamatan Dulla utara, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh
Adat, Tokoh Pemuda se-kecamatan Dulla Utara, Ketua Persit Koorcabrem Cabang
XXVI Kodim 1503/Tual.
Langganan:
Postingan (Atom)