Mengisi
waktu senggang pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 103
Kodim 1504/Ambon, Satgas TMMD
memanfaatkan segala kesempatan untuk menjalin kedekatan dengan warga.Salah
satunya anjangsana di kerumah- rumah warga, Senin (23/10).
Seperti
yang dilaksanakan Babinsa Wayame Serda Asis Wabula beserta para anggota satgas
TMMD saat melaksanakan anjangsana di rumah Bapak La Mani Rt 17/Rw 09 yang salah
satu sesepuh masyarakat di Ds. Wayame, Dsn Kranjang.
Kegiatan
anjangsana dan silaturahmi ini selain untuk memperoleh informasi dari warga
juga sebagai sarana mempererat tali silaturahmi dan kerjasama yang baik dalam
rangka mendukung tugas pokok TNI serta terwujudnya Kemanunggalan TNI dengan
Rakyat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar