Dalam rangka memelihara dan meningkatkan tali silaturahmi dengan
Pemerintah Daerah, Korem 151/Binaiya menggelar kegiatan teritorial Komunikasi
Sosial (Komsos) TNI yang diadakan di Baelio Korem, Jumat (27/7).
Komunikasi sosial merupakan sarana yang digunakan untuk saling
berbagi informasi terutama untuk mengetahui permasalahan yang ada dalam
masyarakat dan bagaimana cara yang harus diambil dalam mengatasi permasalahan
tersebut.
Dengan Komsos yang terus dilakukan akan memperkuat hubungan TNI
dan Aparat Pemerintah yang sudah terjalin dengan baik dalam rangka menyukseskan
program Pemerintah RI di daerah. Pada
sambutannya, Danrem 151/Binaiya, Kolonel Inf Christian K. Tehuteru menyatakan
bahwa Maluku saat ini sedang lambat
untuk maju karena terkotak-kotak, masih ada konfik yang terjasi, mendahulukan
emosi dari fakta kebenaran, dendam, gengsi, instansi-intansi belum terintegrasi
serta tidak mau mendukung orang yang berhasil dan yang berhasil tidak mau
melihat ke bawah.
”Diharapkan masyarakat Maluku
harus bersatu, berani tampil beda, satu tujuan, dan hidup harus mau
berubah, sehingga dengan terwujudnya perubahan ini masyarakat dapat maju dan berkembang,”
ungkap Danrem.
“Mari berlomba-lomba mendahului dalam memberi senyum dan sapa,
guna menjadikan Ambon sebagai kota
sejuta senyum,” tambahnya.
Sehingga dengan diadakan komsos bersama Aparat Pemerintah tersebut
dapat meningkatkan pembangunan dalam hal geografi, demografi dan kondisi sosial
mengarah kepada yang lebih baik.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kol. Inf Wawan Setiawan S.Ap
(Pejabat Perwakilan Kantor Kemhan wilayah Maluku), Dinas Pariwisata Prov.
Maluku, FKPT Prov. Maluku, BKKBN Prov. Maluku,Dinas PU Prov. Maluku, Dinas
Pertanian Prov. Maluku, Bappeda Prov. Maluku serta tamu undangan sekitar 120
orang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar