Maluku memang wilayah yang memiliki kekayaan adat dan tradisi berbagai macam agama. Dalam hal ini, Pos Loki SSK II, Satgas Yonif RK 732/Banau, Kolakops Rem 151, turut mengikuti adat pemasangan kubah “Bulan Bintang” di Masjid Dusun Uhe dengan aman dan lancar pada Kamis (22/01/2020).
Kegiatan tersebut diikuti oleh jajaran tokoh adat setempat, warga setempat, serta personil Satgas Yonif RK 732/Banau. Adat tersebut merupakan kegiatan yang wajar dan kegiatan yang selalu dilakukan tiap ada penaikan kubah “Bulan Bintang” di masjid wilayah Dusun Uhe. Semoga kekayaan adat dan budaya ini, dapat dijaga hingga masa yang akan datang, sehingga generasi yang akan datang akan tetap akan mengalami dan menjaga hal tersebut.
Dalam rilis resminya di Kotis Waiheru, pada Kamis (22/01/2020), Dansatgas Yonif RK 732/Banau, Letkol Inf Suhendar Suryangingrat, S.H., M.Si., menyampaikan, “Terimakasih atas partisipasinya, semoga dengan kehadiran dan keterlibatan personil Satgas Yonif RK 732/Banau, selalu memberikan ketentraman bagi masyarakat setempat”.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar