Jumat, 13 September 2024

Cegah resiko Stunting Babinsa Koramil 1507-01/Larat Giat Pendampingan Posyandu.

 

Dalam rangka mencegah anak terkena berbagai faktor risiko stunting, Serka Yulianus Batilmurik, Babinsa Desa Keliobar Koramil 1507-01/Larat, Kodim 1507/Saumlaki, Korem 151/Binaiya, Kodam XV/Pattimura, laksanakan pemantauan dan pendampingan Posyandu dari Tenaga Kesehatan Puskesmas Tanut. Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Rabu, 11/09/2024.

Sebagai Bapak Asuh Anak Stunting di Desa (Babinsa), mengatakan kegiatan Posyandu di laksanakan sebagai upaya pencegahan stunting, yang merupakan salah satu Program TNI-AD, yang di perintahkan langsung oleh Bapak Kasad selaku Duta Bapak Asuh Anak Stunting, “Pungkas Babinsa.

Salah satu Bidan Desa sdri. Karolina Melatunan, A.Md.Keb, menyampaikan kegiatan Posyandu yang dilaksanakan hari ini yakni penimbangan Berat Badan (BB), pengukuran Tinggi Badan (TB), pemberian makanan tambahan, obat cacing imunisasi bagi anak Balita. Selain itu, juga di laksanakan deteksi dini penyakit tidak menular, pemeriksaan darah/gula, asam urat, kolesterol dan tekanan darah tinggi bagi masyarakat umum, “Jelasnya.


Posyandu juga menyediakan kegiatan-kegiatan yang bersifat penyuluhan tentang gizi seimbang dan ASI eksklusif. Kegiatan ini berwujud Kelompok Pendukung Ibu, pemberian makanan bayi dan anak, yang bertujuan meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku positif ibu dan balita dalam upaya cegah stunting, “Ucapnya.

Sdri. Karolina Melatunan, A.Md.Keb, menambahkan ucapan terimakasih kepada Pak Babinsa yang telah mendampingi dan memberikan dukungan selama pelaksanaan kegiatan posyandu sehingga dapat berjalan dengan lancar, “Tutup Karolina Melatunan, A.Md.Keb,.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar