Danrem 151/Binaiya Brigjen TNI Arnold A.P. Ritiauw bersama para anggota corps baret merah yang berada di wilayah Kodam XVI/Pattimura mengadakan acara syukuran hari jadi ke-69 Komando Pasukan Khusus (KOPASSUS) TNI AD dengan sederhana bertempat di Baileo Slamet Riyadi Makorem 151/Binaiya Jl. Ahmad Yani No.1, Kel. Batu Gajah, Kec. Sirimau, Kota Ambon, Jumat (19/4/2021).
Dalam sambutannya Danrem 151/Binaiya Brigjen TNI Arnold A.P. Ritiauw menjelaskan bahwa Sejarah Kopassus telah menunjukkan bagaimana prajurit-prajurit Komando telah mempersembahkan pengabdian terbaiknya kepada Bangsa dan Negara, di seluruh penjuru tanah air, dan bahkan di berbagai penjuru dunia, prajurit Kopassus telah dikerahkan untuk melaksanakan tugas Keikhlasan dan keberhasilan dalam tugas tidak hanya menjadi kebanggaan bagi setiap prajurit Komando.
"Kopassus adalah kebanggaan seluruh rakyat Indonesia Syukuran ini menjadi momen terbaik untuk melakukan refleksi terhadap tugas-tugas yang telah dilakukan. Inilah saat yang tepat untuk menyiapkan proyeksi penugasan yang akan datang dengan sebaik baiknya. Perpaduan antara kemampuan, pengalaman panjang dalam penugasan, dan semangat juang prajurit komando akan menjamin keberhasilan dalam tugas,"ujar Danrem.
Sebelumn menutup sambutan ini, saya berpesan kepada seluruh Keluarga Besar Kopassus untuk menjaga soliditas serta semangat persatuan dan kesatuan. Sebagai benteng NKRI, Kopassus harus selalu siap untuk menjawab panggilan tugas kapanpun dan dimanapun. Tingkatkan terus profesionalisme prajurit komando untuk menghadapi berbagai spektrum ancaman di masa mendatang. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa, Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat Nya kepada kita semua, serta menyertai setiap langkah para Prajurit Korps Baret Merah yang berada dan bertugas, di Kodam XVI/Pattimura Dirgahayu Kopassus, Berani, Benar, Berhasil "Komando" Pesan Danrem.
Hadir dalam kegiatan tersebut prajurit korp Baret Merah yang berdinas di wilayah Kodam XVI / Pattimura dan para pejabat Kodam Pangdam XVI/Pattimura.
Ijin Jendral, happy birthday KOPASUS YANG KE 69 TAHUN LEBIH BAIK PULANG NAMA DARIPADA GAGAL DALAM TUGAS.
BalasHapusKOMANDO💪💪💪