Rabu, 23 Januari 2019

Memudahkan Akses Jalan, Babinsa Bantu Masyarakat Cor Jalan Setapak


Begitu dekatnya hubungan TNI dan Masyarakat itu terjadi dimana saja tidak ketinggalan di Desa Eti Dusun Resetlemen Pulau Osi, Kecamatan Piru. Itu semua berkat komunikasi yang baik antara TNI dan Masyarakat, Seperti halnya pada kesempatan kali ini Sertu La Ode Arwan bersama Masyarakat melaksanakan gotong royong pengecoran jalan setapak, Selasa (22/01).


Kegiatan gotong-royong membantu masyarakat ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kesulitan masyarakat, sehingga kedatangan TNI dalam pelaksanaan karya bakti sebagai penyemangat untuk bersama~sama membangun daerahnya. Salah satu warga setempat mengatakan terima kasihnya kepada TNI terutama anggota Koramil 1502-07/ Piru, Sertu La Ode Arwan yang mau membantu upaya pengecoran jalan. Dengan kehadiran Babinsa maka pekerjaan akan terasa ringan dan menambah semangat dalam bergotong royong.


Sehingga dengan adanya pengecoran jalan setapak ini adalah, memudahkan para pengguna jalan yang semula masih berupa tanah dan bebatuan yang jika musim hujan licin dan becek, saat ini telah rata dan nantinya memudahkan untuk dilalui kendaraan maupun masyakarat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar