Kamis, 24 Januari 2019

Antisipasi Banjir, Babinsa Bersihkan Selokan.


Curah hujan yang turun beberapa hari ini memang relatif tinggi dan berjalan beberapa jam sehingga banyak berdampak terutama pada Lingkungan yang mengalami kendala sampah yang menyumbat selokan, hingga mengakibatkan Air meluap ke Jalan Raya.

Seperti yang terjadi di Desa Allang Asaude, Kecamatan Waesala, yang dilaksanakan Kerja Bakti dengan sasaran pembersihan selokan dan badan-badan jalan dari sampah dan ranting-ranting Pohon yang menyumbat jalannya Air tersebut.

Dengan hal tersebut Babinsa Koramil 1502-07/Piru, Serka Ahmad Sehe bersama warga setempat bergotong-royong pembersihan di sepanjang jalan setempat, dimulai membersihkan di bagian jalan, selokan-selokan dan parit-parit yang selama ini tertutup tanah dan lumpur akibat seringnya hujan, serta sampah yang berserakan di sepanjang jalan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar