Selasa, 13 Februari 2024

WUJUD KEPEDULIAN, BABINSA KORAMIL 1506-03/AIR BUAYA BANTU PETANI KOPRA

Sertu Ali Tueka Babinsa Desa Selwadu Koramil 1506-03/Air Buaya, Kodim 1506/Namlea melaksanakan anjangsana di wilayah binaan sekaligus membantu warga dalam proses pembuatan kopra dengan cara gotong-royong di Dusun Walmatina, Kec. Air Buaya, Kab Buru Selasa (13/02/2024).

 Sebagai aparatur kewilayahan dalam hal ini Babinsa, Kegiatan pendampingan seperti ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial dan pemberdayaan wilayah.

 Sementara itu, Danramil 1506-03/Air Buaya, Kapten Inf M. Haris Tumenggung bersama Dandim 1506/Namlea, Letkol Arh Agus Nur Fujianto, S.I.P., M. Han. ditempat terpisah menyampaikan, Kegiatan ini untuk merawat komunikasi dan koordinasi lintas sektoral dengan Pemerintah daerah dan para tokoh masyarakat guna membina masyarakat di daerah yang bermuara kepada Ketahanan Pangan Nasional.

 Babinsa Sertu Ali Tueka menuturkan bahwa dirinya membantu warga dalam proses mengolah buah kelapa menjadi kopra, yang merupakan salah satu mata pencaharian warga setempat untuk dijual utamanya untuk menafkahi Keluarganya.

 “Kehadiran kami selaku Babinsa diharapkan dapat memperingan pekerjaan warga, atau minimal memberikan semangat dan motivasi bagi warga dalam bekerja dan mencari nafkah“ ucap Babinsa.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar