Lermatang Duan Lolat –
Upaya Kodim 1507/Saumlaki bekerja sama dengan Puskesmas Saumlaki menggelar
kegiatan Serbuan Stunting dan Posyandu. Apalagi dengan adanya program bapak
asuh anak stunting (BAAS). bertempat di balai Desa Lermatang, Kec. Tansel. Kab.
Kepulauan Tanimbar. Jumat (08/09/2023).
Dandim
1507/Saumlaki Letkol Inf. Hendra Suryaningrat, S. Sos., mengatakan bahwa
Posyandu menjadi sarana yang sangat penting bagi masyarakat khususnya bagi ibu
dan anak dan akan dilaksanakan 1 bulan dua kali untuk memantau perkembangan
kesehatan Balitanya.
Selain itu, dengan
adanya kegiatan Posyandu Balita maka dapat mencegah dan menurunkan angka
stunting di wilayah masing-masing yang mana ini juga merupakan perintah dari
Danrem 151/Binaiya, Brigjen TNI Aminton Manurung, S.I.P, tegasnya.
“Dengan melakukan
penimbangan berat badan Balita, Imunisasi, pemberian Vitamin, serta asupan
makanan tambahan, dan mengontrol kesehatan ibu hamil, yang pada akhirnya untuk
mewujudkan masyarakat yang sehat dan sejahtera,” tambahnya.
Di tempat yang
sama, Kepala Puskesmas Saumlaki Ibu Apolonia Fenanlampir, S.Kep, Ns pada saat
pelaksanaan kegiatan Posyandu Balita mengatakan kalau TNI sudah turun tangan,
biasanya penyelesaian masalah menjadi lebih mudah. Termasuk dalam percepatan
penurunan stunting ini,” ujar Apolonia Fenanlampir.
Ia mengatakan
bintara pembina desa (Babinsa) di desa itu dianggap tahu segalanya. Karenanya
wajar jika kemudian masyarakat bertanya mengenai stunting kepada babinsa. Dalam
hal ini, babinsa menjadi pusat informasi percepatan stunting bersama tim
pendamping keluarga BKKBN.
Adapun warga yang
hadir berjumlah 61 orang yang terdiri dari 46 balita dan 15 ibu hamil yang ada
di Desa Lermatang yang dilayani oleh para medis dari Puskesmas Saumlaki.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar