Senin, 30 September 2019

Pasca Gempa, Babinsa Kodim Ambon Gencarkan Komsos.


Gempa yang terjadi di wilayah Maluku pada tanggal 26 September kemaren, masih menyisakan trauma yang mendalam bagi masyarakat Kota Ambon khususnya, untuk mengurangi rasa trauma Aparat Teritorial Kodim 1504/Ambon melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) di beberapa tempat pengungsian, Senin (30/09/2019).

Hal tersebut dilaksanakan Babinsa Dusun Tohoku Koptu Wantolo Prihatin yang dengan cekatan melaksanakan Komsos di tempat pengungsian Pasca gempa.

"Kegitatan Komsos ini kami laksanakan guna memonitoring apa kendala- kendala masyarakat binaan kami yang sementara berada di pengungsian, semoga dengan adanya kami dapat membantu menyalurkan aspirasi mereka," jelas Koptu Wantolo.

Minggu, 29 September 2019

Meriahkan HUT TNI Ke-74 Koramil 1502-09/Bula Adakan Berbagai Macam Perlombaan

Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke -74 Koramil 1502-09/Bula melaksanakan kegiatan lomba anak-anak tingkat TK/PAUD dan SD sederajat bertempat di lapangan Vollyball Koramil Bula, Minggu (29/9/2019).

Kegiatan yang dikhususkan bagi anak-anak tersebut turut mengundang perhatian para penghuni asrama dan warga sekitar untuk menonton dan berpartisipasi mengikuti berbagai macam perlombaan seperti lomba Sendok Kelereng, lomba memasukkan Paku ke Botol, lomba Makan Kerupuk, lomba balap Karung dan lomba memindahkan Air dari Ember ke Ember menggunakan Mangkok.

Aksi lucu para peserta yang dikategorikan sesuai tingkat pendidikan TK/PAUD dan SD tersebut mengundang gelak tawa dan teriakan dari para penonton yang hadir dalam kegiatan tersebut.

Memeriahkan peringatan HUT TNI ke- 74 dengan cara mengadakan berbagai perlombaan ini tujuannya adalah tidak lain untuk meramaikan sekaligus meningkatkan rasa nasionalisme generasi penerus bangsa,” ucap Danramil Kapten Inf Bambang Setion.

Jumat, 27 September 2019

Sinergitas TNI Rakyat, Babinsa Bantu Warga Bangun Ruangan Belajar SMAN 7 Taar

Tingkatkan kerja sama dan solidaritas yang tinggi antara Babinsa bersama warga guna menciptakan Sinergitas TNI-Rakyat, Babinsa Koramil 1503-01/Tual, Serka Y. P. Resmol melaksanakan karya bakti dalam membantu pembangunan Ruang Belajar bertempat di lokasi SMAN 7 Taar  Kec. Dullah Selatan, Kota Tual, Jum'at (27/9/2019).

Babinsa Serka Y. P. Resmol mengatakan, sebagai TNI memang harus bisa menjaga hubungan harmonis dengan masyarakat.

Kehadiran dan kebersamaan antara Babinsa bersama masyarakat di wilayah ini sangat diharapkan oleh pimpinan sehingga kehadiran kami sebagai Babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat memberikan rasa tentram dan nyaman serta bisa mengatasi kesulitan rakyat di wilayah,” tuturnya.

TNI berasal dari Rakyat, sudah kewajiban kami sebagai Babinsa untuk membantu masyarakat, oleh sebab itu dengan manunggalnya TNI-Rakyat di suatu daerah, maka akan menciptakan ketahanan wilayah yang kuat.

Satgas Yonif 734/SNS di Ambon Amankan Dua Pucuk Senpi Ilegal

Dua pucuk senjata api (senpi) rakitan berhasil diamankan Satuan Tugas Operasi Pengamanan Daerah Rawan (Satgas Ops Pamrahwan) Batalyon Infanteri (Yonif) 734/SNS yang bertugas di Kota Ambon.

Dua pucuk senpi rakitan jenis laras panjang ini diamankan personil SSK IV Yonif 734/SNS di dua lokasi berbeda di Kota Ambon. Senpi rakitan pertama diamankan dari tangan salah satu warga kawasan Pohon Mangga Air Salobar, Kelurahan Nusaniwe, Kecamatan Nusaniwe pada Kamis (12/9). Senpi kedua diamankan dari tangan salah satu warga Kawasan Air Mata Cina (Amaci), Kelurahan Urimessing, Kecamatan Nusaniwe pada Rabu (18/9). Kedua pucuk senpi rakitan ini diduga merupakan peninggalan sisa konflik sosial beberapa tahun lalu.

Komandan SSK IV Yonif 734/SNS Lettu Inf Majo S Sangadji menjelaskan dua pucuk senpi rakitan yang diamankan ini merupakan hasil dari proses penggalangan yang dilakukan anggotanya di tengah masyarakat.

Iya, benar anggota di lapangan berhasil mengamankan dua pucuk senjata api rakitan laras panjang dari tangan warga yang tidak berhak menyimpan atau memiliki,” jelas Sangadji Rabu (18/9) di Pos Komando Kompi SSK IV kawasan Waringin, Kelurahan Wainitu, Kecamatan Nusaniwe.

Ia jelaskan warga sipil tidak berhak menyimpan atau memiliki senjata api karena ini merupakan benda berbahaya. Ancaman hukumannya cukup berat, bahkan bisa sampai hukuman mati sesuai Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951.

Ia beberkan keberhasilan penggalangan Praka Galang Gemilang Batara Siwa Riyan Ridolof Corputty, anggota Pos 5 kawasan Air Salobar Pohon Mangga berbuah manis. Warga sipil yang menyimpan senpi rakitan dengan kesadaran sendiri menyerahkan benda berbahaya yang telah disimpan sejak belasan tahun lalu.

Demikian pula penggalangan yang dilakukan Pratu Faisal Nurdin Biantoro, personil Pos 4 Kawasan Amaci, Kelurahan Urimessing sehingga berhasil menyadarkan warga sipil menyerahkan senpi rakitan yang diduga merupakan sisa konflik sosial beberapa waktu lalu. Senpi tersebut diserahkan warga pemilik pada Rabu (18/9) sekira pukul 16.00 WIT yang diterima Komandan Pos 4 Letda Inf Fadli Nur Launuru.

Dengan diamankan dua pucuk senpi rakitan ini, Sangadji menduga masih ada senpi sisa konflik yang masih berada ditangan warga. Karena itu ia menghimbau kepada warga sipil yang masih memiliki atau menyimpan senpi maupun munisi serta bahan peledak lainnya agar dengan sukarela menyerahkan kepada personil keamanan terdekat. Ia menjamin jika warga menyerahkan benda-benda berbahaya kepada petugas dengan sukarela maka tidak akan diproses hukum. Namun bila kedapatan atau ditemukan oleh petugas keamanan, maka lain pula ceritanya.

“Kalau warga serahkan dengan sukarela, saya jamin tidak akan diproses. Tetapi bila petugas yang menemukan di rumah warga, maka akan berhadapan dengan proses hukum,” tandasnya.

Ia katakan, dua pucuk senjata api rakitan yang merupakan sisa konflik ini sementara diamankan di Pos Komando Kompi kawasan Waringin.

Selasa, 24 September 2019

Babinsa Kawal Langsung Pendistribusian Beras Rastra di Desa Karang

Babinsa Koramil 1506-01/Namlea Kodim 1506/Namlea Serda Ardi ikut mengawasi pembagian dan pendistribuasian beras Rastra untuk warga, yang dilaksanakan di Desa Karang, Kec. Namlea, Kab. buru, Selasa (24/9/2019).

Langkah ini untuk memastikan penyaluran beras Rastra sampai ke penerima atau warga yang berhak, “Ini bertujuan untuk meyakinkan bahwa pendistribusian beras rastra sampai kepada warga yang berhak menerima, tidak menemui kendala,” kata Babinsa Serda Ardi.

Kegiatan seperti ini harus mendapatkan pengawasan/pemantauan agar dalam pembagian/distribusi beras Rastra ini dapat berjalan tertib dan lancar, sehingga warga masyarakat dapat merasakan aman dan nyaman,“ tutur Kades pjs la, Eda.

Senin, 23 September 2019

Melalui Karya Bakti, Personel Koramil 1503-03/Dobo Bantu Pengecoran Masjid Khairul Bahri

Personel Koramil 1503-03/Dobo Kodim 1503/Tual bersama masyarakat binaannya melakukan pekerjaan pengecoran Dag Masjid Khairul Bahri yang berada di Kel.Siwa Lima Kec. PP Aru, Kab. Kep Aru, Sabtu (21/9/2019).

Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk mempererat tali silaturrahmi, mewujudkan ruang, alat dan kondisi juang yang tangguh serta meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat.

Anggota Koramil 1503-03/Dobo yang membaur dengan rakyat secara bersama sama bergotong royong menunjukkan bahwa warga Kel Siwa Lima merasa dekat dengan anggota TNI dan mereka merasa sangat terbantu dengan hadirnya anggota Koramil di tengah-tengah warga.

Dengan kekuatan personel Koramil dan warga masyarakat diharapkan dapat melaksanakan pengecoran Dag Masjid dengan lebih cepat. Antusias masyarakat Kel Siwa Lima semakin semangat saat sejumlah personel Koramil datang membantu.

Sementara itu Danramil 1503-03/Dobo Kapten Inf Dodi Masaoy menyampaikan, Serbuan Teritorial sebagai metode Binter dan Komsos yang harus dilaksanakan karena selain membantu masyarakat dan hasilnya pun dapat dirasakan oleh masyarakat banyak. Selain itu juga agar Kemanunggalan TNI – Rakyat dapat terwujud sesuai dengan semboyan “Kemanunggalan TNI dengan Rakyat Mewujudkan Kekuatan Paling Dahsyat” ujar Danramil

Sambut HUT TNI Ke-74, Satgas Yonif RK 136/TS Dukung Program Jumpa Berlian

Maluku, -- Dalam rangka mendukung program Jumpa Berlian (Jumat Pagi Bersih Lingkungan) dan sambut Hari Ulang Tahun/HUT TNI yang Ke-74, Satgas Yonif RK 136/TS ikut berpartisipasi gelar karya bhakti pembersihan dan revitalisasi pantai Laha di Desa Laha, Kec. Teluk Ambon, Kota Ambon, Jum’at (20/9/2019).

Aksi bersih-bersih pantai bertema “Mangente Pantai Teluk Ambon, Katong Cinta Pantai Ambon Yang Bersih” diikuti oleh 1.500 orang dari unsur TNI, Polri, Instansi Pemerintah, komunitas peduli lingkungan, mahasiswa, pelajar, dan masyarakat Kota Ambon.

“Kegiatan ini merupakan program Kodam XVI/Pattimura dalam rangka menyambut hari ulang tahun TNI yang Ke-74 sekaligus mendukung program jumat pagi bersih lingkungan di Kota Ambon” ujar Lettu Inf. Yudha P.B.F selaku Pasiop Satgas.

“Pada kesempatan kali ini kami mendapatkan tugas dan tanggung jawab pada sektor 1 (Pantai Laha) dari 6 sektor yang sudah ditentukan yaitu di sepanjang Pantai Teluk Ambon” lanjut Yudha.

Dirinya menjelaskan “Kegiatan dimulai pada pukul 07.30 wit diawali apel pengecekan personil dilanjutkan dengan pengarahan tentang mekanisme dan pembagian sektor kerja, adapun hasil sampah yang terkumpul di pantai Laha yaitu seberat 7,5 Ton terdiri dari sampah plastik seberat 3,2 Ton dan sampah non plastik seberat 4,3 Ton”. 

“Sebagian besar wilayah Kota Ambon merupakan destinasi wisata domestik yang harus selalu dijaga kebersihan dan keasriannya, mengingat pantai Laha merupakan pintu masuk bagi wisatawan lokal maupun asing yang datang mengunjungi Kota Ambon” sambungnya.

“Selain dapat menambah jumlah wisatawan yang datang ke Kota Ambon, aksi bersih-bersih pantai seperti ini dapat menyelamatkan ekosistem laut dari limbah sampah yang sulit terurai” tambahnya.

“Saya mewakili seluruh personil Satgas Yonif RK 136/TS mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kota Ambon yang sudah berpartisipasi mendukung kegiatan pembersihan pantai pada hari ini, semoga jumpa berlian menjadi program unggulan dalam menjaga kelestarian dan keasrian Kota Ambon serta menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah ke laut” tutup Yudha.

Jumat, 20 September 2019

Peduli Lingkungan, Satgas Yonif 734/SNS Laksanakan Penghijauan

Dalam rangka Serbuan Teritorial memperingati HUT TNI ke-74 Tahun 2019, Satgas Yonif 734/SNS bersama warga masyarakat dan anak pramuka melaksanakan Kegiatan Penghijauan di Dusun Ahuru RT 05/RW 016, Desa Batu Merah, Kec. Sirimau, Kamis (19/9/2019).

Kegiatan Karya Bhakti penghijauan ini melibatkan personel sejumlah ± 50 orang, dengan perincian dari unsur TNI sebanyak 10 orang dan masyarakat 15 orang dan anak pramuka 20 orang.

Sejumlah 100 bibit pohon ditanam pada kegiatan tersebut, yang terdiri dari bibit Pohon Durian 25 pohon, Pohon Mangga 25 pohon, Pohon Rambutan 25 dan Pohon Matoa 25 Pohon, sebagai salah satu aksi nyata yang dapat mencegah memburuknya kondisi lingkungan akibat Abrasi Pantai dan pemanasan global (Global Warming) yang menyebabkan curah hujan tinggi dan sulit diprediksi, yang saat ini sedang terjadi.

Dalam keterangannya, Komandan SSK IV Yonif 734/SNS Lettu Inf Majo S Sangadji menyampaikan bahwa, kegiatan penghijauan ini dilaksanakan dalam rangka Serbuan Teritorial memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke-74.

“Moment seperti ini akan terus di galakkan demi terwujudnya kemanunggalan TNI dengan Rakyat, disamping itu agar bisa menjadikan desa/Kelurahan di wilayah Kec. Sirimau menjadi hijau dan asri,” pungkasnya.

Rabu, 18 September 2019

Komsos Babinsa Dengan Para Pemuda Untuk Kemajuan Desa Binaan

Babinsa Koramil 1503-01/Tual   Serda Armin Rado melaksanakan Komsos di Desa binaanya bersama para Pemuda Desa Faer bertempat di halaman Rumah Kepala Desa Faer Kec. Dullah Selatan, Kota Tual, Selasa (17/9/2019).

Komunikasi sosial (Komsos) adalah bagian dari pembinaan teritorial (Binter) yang harus dilaksanakan setiap prajurit di satuan kewilayahan. Kegiatan Komsos ini sebagai wahana silaturahmi untuk saling bertukar pikiran, memberi, mengisi serta meningkatkan peran Binter, sehingga keberadaan insan teritorial memberikan makna yang positif tersendiri di lingkungan masyarakat sekelilingnya dan untuk meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat.

Serda Armin Rado berpesan kepada pemuda agar selalu menjaga komunikasi dengan aparat baik itu Babinsa ataupun Babinkamtibmas. “Sebagai pemuda kampung, sudah sepatutnya menjadi contoh dan penggerak masyarakat dalam memajukan kampungnya. Salah satunya dengan menjaga keamanan dengan selalu berkordinasi dengan pihak aparat seperti Babinsa dan Babinkamtibmas setempat,” ujarnya.

Selasa, 17 September 2019

Jaga Kelestarian Alam dan Sukseskan Program Penghijauan, Satgas Yonif RK 136/TS Tanam 1500 Bibit Pohon

Maluku - Guna menjaga kelestarian alam serta ikut berpartisipasi dalam mendukung dan mensukseskan program penghijauan di Hari Ulang Tahun (HUT) TNI yang Ke-74, Satgas Yonif RK 136/TS tanam 1500 Bibit Pohon di Kota Ambon, Propinsi Maluku. Penanaman Bibit Pohon yang bertema “Satu Pohon Sekarang 1000 Manfaat Di Masa Datang” tersebut dilaksanakan pada hari Minggu dan Senin tanggal 15-16 September 2019 oleh jajaran SSK I dengan melibatkan Aparat Desa, Babinsa, Babinkamtibmas, organisasi pecinta alam, masyarakat serta siswa-siswi dari beberapa sekolah yang terdapat di Kota Ambon. “Tujuan dari kegiatan ini merupakan program penghijauan yang dilaksanakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke-74, selain itu penanaman 1500 Bibit Pohon itu sendiri dapat menjaga kelestarian alam di wilayah Ambon dan dapat mencegah pemanasan global (global warming) serta mencegah terjadinya longsor dan banjir di musim penghujan,” ucap Dan SSK I Kapten Inf Jimat Suryo Utomo. “Hingga saat ini kami sudah menanam sebanyak 1050 Bibit Pohon, yang terdiri dari 200 Bibit Durian, 200 Bibit Mangga, 200 Bibit coklat, 120 bibit mahoni, 110 bibit Gandaria, 110 Bibit Kayu Besi dan 110 Bibit Trembesi yang tersebar di Desa Wakal, lahan kosong pinggir pantai Desa Waitomu, dan di lahan Air jebol Waela Desa Negeri Lima. Sedangkan 450 bibit pohon lainnya akan ditanam di Hutan Kampung Rotan, Dusun Air Sakula, Desa Laha pada hari Kamis tanggal 19 September 2019 mendatang,” jelasnya. “Selain mengajak masyarakat dan siswa-siswi untuk selalu menjaga kelestarian Hutan, pada kesempatan ini kami juga berpesan kepada mereka agar selalu menjaga dan melestarikan sumber daya laut dengan memasang spanduk yang bertuliskan “Laut Bukan Tempat Sampah, Jaga Kebersihannya dan Nikmati Keindahannya,” lanjut Jimat Suryo. Dirinya berpesan kepada masyarakat agar selalu menjaga dan merawat bibit-bibit Pohon yang sudah ditanam pada hari ini, sehingga Bibit tersebut akan tumbuh dan berkembang dengan baik sehingga hasilnya dapat dirasakan oleh masyarakat.

Senin, 16 September 2019

Peduli Pendidikan, Prajurit Satgas Dirikan Kelas Lapangan Bagi Anak Suku Mausu Ane

Maluku - Mausu Ane merupakan Suku pedalaman yang terletak di Negeri Maneo, Kec. Seram Timur Kobi, Kab. Maluku Tengah, Prop. Maluku. Didalam Suku tersebut diperkirakan terdapat 45 kepala keluarga atau sekitar 170 orang yang masih bertempat tinggal secara nomaden atau berpindah-pindah dari Tiga lokasi di pegunungan Morkelle, Senin (16/9/2019).

Untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari mereka biasanya berburu dan berkebun, namun pada Tahun 2017 Suku Mausu Ane pernah dilanda kelaparan yang dikarenakan adanya serangan hama dan kebakaran lahan, sehingga hal tersebut menjadi perhatian bagi pemerintah Daerah Prop. Maluku maupun pemerintah pusat.

Sampai saat ini beberapa bantuan sudah diberikan kepada masyarakat Suku Mausu Ane, Kodam XVI/Pattimura melalui Kodim 1502/Masohi sudah mendirikan 30 unit Rumah secara bertahap, dengan tujuan agar mereka bersedia untuk direlokasi ketempat yang lebih aman dan terjangkau.

Selain mendirikan 30 unit Rumah, Kodam XVI/Pattimura juga mendirikan Pos TNI yang diisi oleh Satgas Ops Pamrahwan Maluku Yonif RK 136/TS, keberadaan Satgas tersebut bukan hanya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kec. Seram Timur Kobi, namun juga untuk membantu masyarakat dalam hal pelayanan kesehatan, melatih berkebun hingga tenaga pendidik.

“Pendidikan bagi anak-anak Suku Mausu Ane sangat penting diberikan, karena mereka belum bisa membaca dan menulis atau tuna aksara, bahkan diantara mereka masih banyak yang belum pandai berbahasa Indonesia,” ucap Danpos Mausu Ane Lettu Inf. Sutyoso Doan Artoyudo.

Dianya menjelaskan,“Untuk melaksanakan sebagaimana hal diatas, berdasarkan perintah dan amanat langsung dari Bapak Pangdam XVI/Pattimura kami memiliki tugas dan tanggung jawab untuk mendidik mereka dengan memberikan materi pelajaran diantaranya membaca, menulis, berhitung, menggambar hingga bernyanyi”.

“Hingga kini Dusun Mausu Ane belum memiliki fasilitas pendidikan yang memadai, maka kami berinisiatif untuk mendirikan Kelas lapangan sebagai tempat belajar dan berlatih bagi anak-anak tersebut,” sambungnya.

“Kami berharap, kelak anak-anak tersebut mendapatkan pendidikan yang layak dan memadai sehingga mereka bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dan dapat meraih cita-citanya” tutup Sutyoso Doan.

Menyongsong HUT TNI, Koramil Bula Gelar Lomba PBB.

Dalam rangka menyongsong Hari Ulang tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang ke- 74 Tahun 2019, Koramil Bula gelar lomba PBB, kegiatan tersebut di pusatkan di Halaman Kantor Bupati SBT, Kamis (12/9/2019).

Koramil Bula Wilayah Kodim 1502-09/Bula menggelar lomba peraturan baris berbaris (PBB).Kegiatan tersebut di buka langsung oleh Danramil Bula, Kapten Inf Bambang Setiyono. Dalam sambutan singkatnya, Setiyono mengatakan kegiatan yang di gelar oleh pihaknya dalam rangka HUT TNI yang ke-74 Tahun 2019.

Selain itu, para peserta lomba diharapkan mengikuti mekanisme perlombaan sesuai arahan para pelatih di sekolah masing-masing.

"Lomba PBB ini dalam rangka memperingati HUT TNI ke-74. Terkait dengan mekanisme perlombaan agar diikuti sesuai arahan pelatih yang sudah di latihkan di sekolah-sekolah," ucap Setiyono.

Mengakhiri sambutan singkatnya, dirinya berharap, kegiatan yang dilaksanakan oleh pihaknya bisa bermanfaat dalam lingkungan pendidikan, sehingga ke depan para siswa tidak lagi kaku jika diperhadapkan dengan baris berbaris.

"Selamat berlomba, harapan kami semoga kegiatan ini dapat bermanfaat untuk kita semua terutama dilingkungan pendidikan," tutupnya

Untuk diketahui, lomba PBB yang di ikuti oleh SMA/MA/SMK sederajat ini di ikuti oleh 5 kelompok yang terdiri dari, SMK 1 Bula 2 kelompok, SMK 2 Bula, SMA 1Bula, MAN 1 Bula Masing-masing satu kelompok.

Lomba PBB ini di saksikan langsung oleh masyarakat sehingga ikut meramaikan lomba dalam rangka menyongsong HUT TNI yang ke-74 Tahun 2019 ini.

Minggu, 15 September 2019

Bersama Masyarakat, Prajurit Satgas Yonif 734/SNS Perbaiki Jembatan

Satuan tugas (Satgas) Pengamanan Daerah Rawan (Pamrahwan) Yonif 734/SNS melaksanakan karya bakti Pembongkaran Jembatan untuk di perbaiki bertempat di Dusun Ahuru Rt 002 Rw 016 Kel. Batu Merah, Kec. Sirimau Kota Ambon, Sabtu (14/9/2019).

Komandan Kompi (Danki) SSK IV Lettu Inf Majo S Sangadji. mengatakan penugasan prajurit tidak hanya bertanggung jawab dalam menjaga keamanan suatu daerah tetapi harus senantiasa dekat dengan rakyat untuk memberikan rasa aman, nyaman dan tenteram dalam kehidupan bermasyarakat.

"Sehubungan dengan hal tersebut Satgas Yonif 734/SNS menggelar kegiatan pembinaan teritorial dengan melaksanakan karya bakti memperbaiki sebuah jembatan yang rusak di Dusun Ahuru," katanya.

Menurut dia, kegiatan itu sebagai wujud kepedulian terhadap warga masyarakat dan lingkungan guna memelihara dan memupuk kemanunggalan TNI dengan rakyat, serta untuk membangun soliditas yang kokoh antara prajurit Satgas Yonif 734/SNS dengan komponen masyarakat lainnya.

"Sehingga diharapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat yang selama ini terbina dengan baik akan bertambah lebih baik lagi," katanya.

Jumat, 13 September 2019

Babinsa Bersama Warga Gotong Royong Bangun Jalan Penghubung Antar Desa

Babinsa Koramil 1507-01/Larat Koptu Weriratan bersama masyarakat secara bergotong-royong melaksanakan karya bakti pembuatan Jalan penghubung antar desa bertempat di Desa Kelaan, Kec. Tanut, Kab. Kepulauan Tanimbar, Jum'at ( 13/9/2019).

Koptu Weriratan mengatakan, “kegiatan TNI (Babinsa) membantu pembuatan Jalan penghubung antar desa seperti ini merupakan salah satu fungsi Aparat Komando Kewilayahan (Apkowil) yang juga merupakan aplikasi di lapangan guna pembinaan wilayah desa binaan.

Koramil 1507-01/Larat selalu siap membantu masyarakat dengan upayanya mempelopori usaha-usaha untuk mengatasi kesulitan rakyat di sekelilingnya. Dengan kegiatan gotong-royong bersama warga adalah sebagai bukti kecintaan kami untuk selalu berada di tengah-tengah rakyat, karena TNI kuat selalu bersama rakyat,” ungkap Koptu Weriratan.

Kamis, 12 September 2019

Personel Korem 151/Binaiya dan Kodim Jajaran Terima Pembekalan Keamanan Informasi di Internet Intelijen

Bertempat di Baelio Slamet Riyadi, Sebanyak 50 orang personel Korem 151/Binaiya dan Kodim Jajaran menerima Pembekalan keamanan informasi di Internet Intelijen semester II tahun 2019, yang diselenggarakan oleh Pusintelad dan sebagai penanggung jawab Kolonel Cpl Erwin G.H. Hasugian, S.I.P, Kamis (12/9/2019).

Pada kesempatan tersebut, Kasi Intel Korem 151/Binaiya Mayor Kav M Nasir mewakili Komandan Korem 151/Binaiya Kolonel Inf Hartono S.I.P, menyampaikan bahwa saat ini perkembangan teknologi informasi merupakan tantangan yang harus mampu diantisipasi, beragam perubahan sebagai akibat perkembangan teknologi, informasi dan komunikasi mengharuskan TNI AD memiliki kemampuan pertahanan sebagai daya tangkal dan upaya pencegahan, sehingga sumber daya informasi di lingkungan TNI AD dapat terlindungi dari gangguan dan penyalahgunaan maupun pemanfaatan oleh pihak-pihak lain," imbuh Danrem.

Danrem Berharap kepada seluruh peserta agar dapat memanfaatkan kegiatan ini dengan penuh rasa tanggung jawab, sebagai sarana untuk menambah pengetahuan dan keterampilan kita di bidang pengamanan informasi dan data di internet yang bersifat rahasia.

“Sehingga nantinya kita akan mampu mengoptimalkan penggunaan aplikasi di internet guna kepentingan militer sesuai tugas pokok masing-masing,” pungkas Danrem.

Haornas Sebagai Momentum Bagi Siswa SMP Negeri 5 Leihitu Bermain Drumband

Maluku,- Dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) yang Ke-71 di Kec. Leihitu Timur, Kab. Maluku Tengah, Satgas Yonif RK 136/TS ajak siswa-siswi SD Negeri 1, SMP Negeri 5 dan SMA Negeri 2 Leihitu gerak jalan bersama dan bermain drumband keliling Desa, Senin (09/9/2019). 

Kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 07.15 wit s.d. 09.45 wit, diawali dengan senam peregangan kemudian dilanjutkan gerak jalan bersama yang diiringi alunan musik drumband oleh siswa-siswi SMP Negeri 5 Leihitu, dengan rute mengelilingi dua desa yakni Desa Negeri Lima dan Desa Ureng sejauh kurang lebih 5 KM.

“Peringatan Haornas yang ke-71 ini merupakan momentum yang tepat bagi siswa-siswi SMP Negeri 5 Leihitu untuk unjuk gigi bermain drumband dihadapan warga Leihitu dan merupakan sarana yang baik bagi kami untuk mengajarkan kepada para siswa-siswi tentang perlunya berolahraga untuk menjaga kesehatan sejak usia dini,” ujar Danpos Negeri Lima Lettu Inf M. Yusuf.

“Selain dapat melatih kesabaran, tanggung jawab dan kekompakan atau team work yang baik diantara para siswa, ekstrakulikuler drumband yang kami berikan selama ini dapat melatih dan merangsang mereka untuk selalu berinovasi dan berkreasi dalam memainkan alat-alat musik, sehingga para siswa-siswi tersebut dapat terus melatih bakat mereka dibidang seni dan musik,” tandasnya.

Garib Soumena, S.H., selaku Kepala Sekolah SMP Negeri 5 Leihitu sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan gerak jalan bersama yang dilaksanakan oleh siswa-siswi dari beberapa sekolah di Kecamatan Leihitu dan Prajurit TNI dari Pos Negeri Lima dalam rangka memperingati Haornas yang ke-71 tahun ini.

“Haornas tahun ini sangat berarti bagi sekolah SMP Negeri 5 Leihitu, karena saat ini baru pertama kalinya alat musik tersebut ditampilkan dihadapan masyarakat, meskipun di sekolah kami sudah memiliki alat musik drumband sejak tahun 2014 lalu namun selama ini belum pernah ditampilkan. hal itu disebabkan, karena selama ini kami tidak memiliki pelatih ekstrakulikuler drumband,” ucap Garib.

“Saya secara pribadi maupun sekolah SMP Negeri 5 Leihitu sangat berterimakasih kepada Prajurit TNI dari Satgas Yonif RK 136/TS yang selama ini sudah bersedia melatih murid kami untuk bermain alat musik drumband, dengan adanya pelatihan ini kami berharap mereka bukan hanya tampil saat ini saja, melainkan juga bisa tampil pada hari-hari besar lainnya seperti HUT kemerdekaan Indonesia dan Propinsi Maluku,” tutupnya.

Selasa, 10 September 2019

Dalam Rangka HUT TNI Kodim 1506/Namlea Selenggarakan Lomba PBB

 Dalam rangka HUT TNI Ke 74 Kodim 1506/Namlea menyelenggarakan lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) bagi siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menegah Atas (SMA) atau yang sederajat yang bertempat di Lapangan. Pattimura Desa. Namlea, Kec. Namlea, Kab. Buru, Selasa (10/9/2019).

Peserta merupakan pelajar SMP/SMA/SMK atau yang sederajat diwilayah Kecamatan Namlea, adapun peserta yang mengikuti kejuaraan tersebut ada 8 regu dari SMP atau yang sederajat, dan 7 regu dari SMA/SMK atau yang sederajat,  lomba terebut ditempatkan di Lapangan Pattimura yang dibuka Pabung Bursel Kodim 1506/Namlea Mayor Inf Rusdi Rumonin.

Dandim 1506/Namlea Letkol Inf Syarifudin Azis, S .Ag  yang di wakili Pabung Bursel Mayor Inf Rusdi Rumonin  menyampaikan kegiatan seperti ini di samping dalam rangka memenuhi program kegiatan satuan bidang Pembinaan Perlawanan Rakyat, tentunya memiliki nilai strategis dalam membentuk karakter generasi muda bangsa sebagai kader-kader pemimpin bangsa di masa mendatang. Generasi muda kita harus selalu kita bimbing dan kita bekali kedisiplinan dan wawasan yang memadai  dalam menghadapi berbagai tantangannya dimasanya nanti," kata Letkol Inf Syarifudin Azis, S .Ag.

"Selanjutnya saya sampaikan terima kasih kepada Panitia, Kepala Desa khusus kepada para Lembaga Sekolah yang telah mendukung kegiatan tersebut. Kepada peserta saya sampaikan selamat berlomba semoga berkah dan manfaat kegiatan tersebut mampu mendukung tugas dan pengabdian kita dalam menjaga kejayaan dan keutuhan NKRI," pungkasnya.

Keluar sebagai Juara di antaranya juara I Tingkat SMP atau yang sederajat Juara I SMP N 45 Buru, Juara II SMP N 9 Buru, Juara III SMP N 1 Buru, Untuk Tingkat SMA dan yang sederajat Juara I  SMA N 1 Buru, Juara II SMA N 2 Buru dan Juara III MA Uswatun Hasanah Lala, kegiatan selesai pukul 15.25 WIT.


Senin, 09 September 2019

Bentuk Karakter Siswa, Babinsa 1503-01/Tual Latih PBB SMK Kesehatan Romel,

Dalam rangka melatih kedisiplinan dan menumbuhkan rasa cinta Tanah Air terhadap bangsa dan Negara, Babinsa Koramil 1503-01/Tual Serda Armin Rado Tjahjanto memberikan pelatihan PBB kepada siswa siswi SMK Kesehatan Romel, bertempat di halaman SMK Kesehatan Romel Kec. Dullah Selatan, Kota Tual, Senin (09/9/2019).

Adapun materi kegiatan pelatihan PBB yang diberikan meliputi PBB ditempat maupun PBB berjalan, yang terdiri dari sikap sempurna, istirahat ditempat dengan benar, penghormatan, lencang depan, lencang kanan, jalan di tempat, maju jalan, langkah tegap maju dan langkah ke kanan/kiri. Dengan dilaksanakan latihan ini, diharapkan mental para siswa siswi SMK Kesehatan Romel lebih siap dan lebih mandiri lagi.

Serda Armin Rado mengatakan, bahwa dengan adanya pelaksanaan kegiatan latihan ini, maka secara tidak langsung kita semua telah membantu pihak sekolah khususnya pihak pemerintah, pada umumnya dalam menyiapkan generasi mudanya. Agar penuh dengan motivasi dan berkarakter serta menjauhkan generasi muda dari hal-hal negatif dengan cara disibukkan pada serangkaian kegiatan pembinaan ekstra kurikuler di lingkungan sekolah,”ungkapnya.

Pelatihan PBB ini, sebagai wujud latihan fisik guna menanamkan kebiasaan dalam tata cara kehidupan yang diarahkan kepada terbentuknya watak seseorang agar memiliki disiplin yang tinggi. Disinilah langkah awal bagi anak-anak sekolah untuk mengenalkan kedisiplinan dan kebersamaan.

Kegiatan ini juga dilaksanakan sebagai wujud kepedulian Koramil 1503-01/Tual dalam dunia pendidikan, merupakan bentuk rasa tanggung jawab TNI khususnya TNI-AD dalam mempersiapkan generasi muda untuk menghadapi tantangan hidup di masa depan.

Kodim 1502/Masohi Gelar Penanaman Pohon Sambut HUT TNI ke-74 Tahun

Dalam rangka menyambut HUT TNI Ke - 74 tahun 2019, Kodim 1502/Masohi melaksanakan Penanaman Pohon bersama dengan masyarakat kampung key dan anak-anak pramuka MAN 2 Maluku, di Kampung Key, Kec. Amahai, Kab. Maluku Tengah, Jum'at (06/9/2019).

Pada kesempatan tersebut Dandim 1502/Masohi Letkol Inf Hari Sandhi Chrishandoko S.Sos, menyampaikan Penghijauan yang kami lakukan ini dalam rangka HUT TNI ke-74  dengan tujuan adalah untuk membangun kebersamaan, kesadaran, maupun meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan serta menanamkan sifat cinta lingkungan pada generasi muda," ujarnya.

Program penghijauan ini juga untuk membantu memperbaiki lingkungan sekaligus memperbaiki paru-paru dunia  untuk menyediakan oksigen bagi mahluk hidup, termasuk manusia.

Adapun jumlah pohon yang ditanam sebanyak 150 pohon yang terdiri dari Pohon Cengkeh ,Pohon pala, Bibit daun salam dan pohon rambutan.

"Saya sangat berterima kasih terhadap dukungan  dari semua yang hadir termasuk adik-adik Pramuka yang ikut dalam kegiatan pagi ini, bersama kita menanam pohon sehingga dapat memberi penghijauan dan dapat memberikan kebaikan bagi kita semua," ungkap Letkol Inf Hari Sandhi Chrishandoko S.Sos.

Sabtu, 07 September 2019

Kodim 1506/Namlea Laksanakan Bin Komsos Cegah Tangkal Radikalisme

Komando Distrik Militer (Kodim) 1506/Namlea menggelar Komunikasi Sosial (Komsos) tentang cegah tangkal radikalisme kepada mahasiswa baru Angkatan 2019/2020, yang bertempat di Gedung Aula Universitas Iqra Buru Desa. Namlea, Kec. Namlea, Kab.Buru, Kamis (05/9/2019).

Hal tersebut dilaksanakan guna nencegah dan menangkal faham radikalisme dan separatisme di kalangan generasi muda yang ada di Pulau Buru. Komsos kali ini mengambil tema, “Melalui Kegiatan Pembinaan Komsos Cegah Tangkal Radikalisme Separatisme, Kita Perkokoh Mentalitas dan Pemahaman Ideologi Pancasila, Dalam Rangka Mewujudkan Alat Juang Pertahanan Yang Tangguh”.

Sebanyak 200 orang peserta Mahasiswa baru sangat antusias sekali mengikuti kegiatan Komsos tersebut, dimana ditunjukkan dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan kepada Narasumber. Berkesempatan sebagai Narasumber adalah Mayor Inf Rusdi Rumonin yang sehari-hari menjabat sebagai Perwira penghubung Buru Selatan (Pabung Bursel) Kodim 1506/Namlea.

“Komsos cekal radikalisme dan separatisme dilaksanakan untuk menjalin hubungan yang harmonis dengan seluruh komponen bangsa, dalam rangka terwujudnya saling pengertian dan pemahaman tentang peran, fungsi dan tugas masing-masing, bahkan diharapkan mampu mewujudkan suatu kemampuan komponen bangsa dalam ikut mengantisipasi dan mencegah terhadap muncul atau masuknya paham radikalisme atau separatisme dalam perkembangan kondisi sosial yang pesat, sehingga sedini mungkin dapat menghindari munculnya berbagai permasalahan yang akan terjadi di lapangan,“ tegas Mayor Inf Rusdi Rumonin

Jumat, 06 September 2019

Babinsa Koramil Tepa Berikan Wawasan Kebangsaan Kepada Siswa-Siswi SMA

Sebagai salah satu bentuk kepeduliannya terhadap generasi muda bangsa, Babinsa Koramil 1507-03/Tepa, Serka Ricky Huninhatu memberikan pengetahuan tentang Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada siswa siswi SMA Negeri Mdona Heyra-Luang, Desa. Luang, Kec. Mdona Heyra, Kab. Maluku Barat Daya, Kamis (05/9/2019).

Serka Ricky Huninhatu menjelaskan, wawasan kebangsaan tersebut harus dipahami sejak dini oleh para generasi penerus bangsa, guna menanamkan ideologi kebangsaan yang kuat dan rasa cinta tanah air serta mengetahui dasar negara Indonesia yaitu Pancasila.

Kegiatan tersebut dilakukan untuk membentengi para generasi muda dari pengaruh negatif informasi yang tidak benar yang bertujuan untuk memecah belah persatuan.

“Pemberian materi wawasan kebangsaan kepada siswa siswi SMA negeri Mdona Heyra-Luang ini merupakan wujud pembinaan kepada para generasi muda untuk menumbuhkan rasa Nasionalisme, serta membentuk disiplin dan juga memotivasi pelajar khususnya kepada para generasi muda, agar menjadi generasi-generasi yang baik kedepan. Sehingga, nantinya mereka dapat membangun bangsa serta terus mempertahankan keutuhan dan kesatuan Negara Republik Indonesia,” tutur Serka Ricky Huninhatu.

Rabu, 04 September 2019

Babinsa Bersama Masyarakat Peduli Kebersihan Lingkungan

Babinsa Koramil 1504-08/Nusalaut, Serda La Imu, mengajak warga masyarakat melaksanakan pembersihan lingkungan desa Leinitu dengan mengambil sasaran di kanan kiri jalan bertempat di Desa Leinitu, Rabu (03/9/2019).

Kegiatan yang dilaksanakan Serda La Imu ini semata-mata karena terdorong rasa tanggung jawab wilayah binaan agar desa binaannya terlihat bersih dan indah, sehingga akan memberikan kesan kepada warga peduli kesehatan.

Selain itu, kegiatan ini sebagai perekat hubungan di masyarakat sebagai sarana silaturahmi dalam mendukung kegiatan kebersihan lingkungan, demi terciptanya lingkungan yang sehat.

Dalam hal ini, masyarakat sangat merespon baik, yang mana kegiatan itu secara tidak langsung menanamkan cinta akan kebersihan dan lebih mendekatkan diri kepada Tuhan YME karena kebersihan merupakan sebagian dari iman dan kebersihan melambangkan kesucian.

Babinsa Koramil 1507-02/Saumlaki Bersama Masyarakat Bangun Saluran Air (Parit)

Bintara Pembina Desa (Babinsa) Komando Rayon Militer (Koramil) 1507-02/Saumlaki, Serda Robert Timisela bersama masyarakat melaksanakan gotong-royong dengan membuat saluran air di Desa Amdasa Kecamatan Wertamrian, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Selasa (03/9/2019).

Karya bhakti pembuatan saluran air (parit) tersebut untuk mengantisipasi adanya bahaya luapan air pada saat musim penghujan.

Hal ini tak lain karena para Babinsa benar-benar tulus dan ikhlas dalam membina dan membantu masyarakat, selain itu juga karena kesadaran dalam diri mereka bahwa TNI berasal dari Rakyat dan untuk Rakyat.

Selasa, 03 September 2019

Babinsa Koramil 1506-01/Namlea Hadiri Pembukaan Gerakan Pramuka Gudep Bupolo


Pramuka merupakan salah satu bentuk pendidikan karakter yang di lakukan, sehingga terbentuk jiwa serta karakter anak agar mereka menjadi generasi Emas pada masa mendatang. Babinsa Desa Ubung Sertu Hasan Hataul Koramil 1506-01/Namlea menghadiri upacara pembukaan Gerakan Pramuka Gudep Bupolo bertempat di SMP Neg 40 Buru Desa Ubung Kec. Liliali, Kab. Buru, Sabtu (31/8/2019).

Pada acara tersebut dihadiri oleh, Kades Desa Ubung Fahri umagafi SH, Toko pendidikan Abut umasugi SH, Bhabinkantibmas Desa Ubung Brigpol Dani Titirlobi dan para guru Pendidik dan para peserta Pramuka murid-murid SMP Neg 40 Buru.

Dalam sambutannya Kades Desa Ubung sekaligus sebagai pembina upacara Fahri umagafi SH mengatakan bahwa perkemahan tahun 2019 ini dapat dijadikan sebagai unjuk gigi para siswa yang nantinya dapat mengharumkan nama baik sekolah masing-masing sehingga dapat berdampak positif dan berprestasi.

Dimana komitmen pemerintah agar gerakan pramuka sebagai wadah pendidikan untuk menghasilkan kader bangsa yang tangguh dan handal, direspon positif dengan selalu mengikutsertakan anak didik dalam beragam program kegiatan “Termasuk instruksi saya agar siswa dan guru maupun kepala sekolah setiap hari Sabtu memakai seragam pramuka, kini sudah mulai terlihat dilaksanakan kembali. Apalagi, hal ini merupakan instruksi pengurus pusat.

Senin, 02 September 2019

Anggota Koramil 1506-01/Namlea Bantu Pemasangan Qubah Masjid Al Hasan

Babinsa Desa Ubung sertu Hasan Hataul Koramil 1506-01/Namlea membantu bersama masyarakat melaksanakn kerja bakti pemasangan Qubah mesjid Al Hasan Desa Ubung, Jumat (29/8/2019).

 Kegiatan ini tidak lepas dari peran Babinsa yang merupakan ujung Tombak Satuan. karena Keberadaan Babinsa sangat di rasakan sekali oleh Masyarakat. Terlihat ramainya Masyarakat ikut serta dalam kegiatan gotong royong. Selain itu upaya yang dilakukan oleh Babinsa itu merupakan suatu bentuk upaya guna mewujudkan kemanungalan TNI dan Rakyat.

Dengan semangat gotong royong, Warga Desa Ubung melaksanakan kegiatan pemasangan Qubah Mesjid yang dipelopori oleh Babinsa 1506-01/Namlea sertu Hasan Hataul  dan Panitia Pembangunan mesjid.
Dalam kegiatan gotong royong ini Babinsa dengan berseragam loreng berperan aktif untuk bekerja dengan menggunakan alat seadanya bersama-sama dengan Masyarakat bahu membahu untuk segera menyelesaikan pemasangan Qubah Mesjid tersebut.

Walaupun terik matahari menyenggat tak menjadi penghalang bagi warga dan Babinsa untuk bekerja membantu pemasangan Qubah Mesjid. Panitia Mesjid dan pihak berwenang mengucapkan terima kasih kepada seluruh Warga Desa Ubung dan Pak Babinsa sertu Hasan Hataul yang telah iklhas menyumbangkan tenaganya dalam pemasangan Qubah Mesjid. Dengan adanya Pak Babinsa bersama kami Masyarakat tambah semangat dalam bekerja.

Minggu, 01 September 2019

Korem 151/Binaiya Gelar Acara Pers Tour dan Aksi Sosial Bersama Insan Pers Kota Ambon

Guna menjalin tali silaturahmi dengan seluruh Insan Pers di Maluku, khususnya yang berada di Kota Ambon, Komando Resort Militer (Korem) 151/Binaiya menggelar kegiatan Pers Tour dan Aksi Sosial pembersihan Pantai Liang yang di selenggarakan oleh Korem 151/Binaiya bersama Insan Pers Kota Ambon, Sabtu (31/8/2019).

Kasiter Korem 151/Binaiya, Mayor Inf Yoyok Wahyudi dalam sambutannya yang mewakili Danrem 151/Binaya mengungkapkan kegiatan Pers Tour dan Aksi Sosial ini merupakan Kegiatan silaturahmi, yang bertujuan untuk membina hubungan baik dengan Insan Pers.

“Kegiatan pembersihan sampah di pantai liang yang dilakukan untuk menjalin silaturahmi antara Korem khususnya Penrem 151/Binaya dengan Insan Pers di kota Ambon,”ungkapnya.

Ditambahkan, banyak kegiatan Binter yang perlu di publikasikan sehinga bisa diketahui publik dimana peran media massa sangatlah vital.“Harapannya semua kegitatan bisa diketahui semua masyarakat,” jelasnya.

Kegiatan bersih pantai liang ini disambut baik warga sekitar, seperti di ungkapkan Jafar Lessy yang ikut serta membersihkan tempat Pariwisata di Maluku ini.

“Kegiatan yang dilakukan Korem 151/Binaya dengan Insan Pers ini sangat baik, guna menjaga tempat Pariwisata agar tidak kotor,” Katanya.
Lessy menghimbau kepada para pengunjung untuk tetep menjaga kebersihan dan kenyamanan lokasi Pariwisata ini.

“Saya akan menghimbau kepada pengunjung untuk membuang sampah pada tempatnya,”Tutupnya dalam audiense kepada wartawan.