Selasa, 30 April 2019

Korem 151/Binaiya Laksanakan Garjas Periodik I TA. 2019.


Dalam rangka meningkatkan kemampuan fisik untuk mendukung kelancaran tugas pokok di satuan, Komando Resor Militer (Korem) 151/Binaiya gelar rangkaian kegiatan Tes Kesamaptaan Jasmani Periodik I Tahun 2019, bertempat di Mako Yonif Raider 733/Masariku kompleks, Desa Waiheru, Kecamatan Baguala, Ambon, Selasa (29/4/2019).
Kegiatan Tes Kesamaptaan Jasmani Periodik I Tahun 2019 ini diikuti oleh Perwira Pertama (Pama), Bintara dan Tamtama Korem 151/Bny.
Dalam kesempatan ini pada saat mengambil apel pengecekan, Kasi Ops Korem 151/Bny Mayor Inf Teguh, mengatakan Kesegaran Jasmani ini bertujuan untuk mengetahui dan mengukur kemampuan kesemaptaan jasmani seorang Prajurit secara berkala.
Sebelum pelaksanaan tes Kesamaptaan Jasmani terlebih dahulu dilaksanakan pengecekan kesehatan awal, seperti cek tensi tekanan darah oleh Tim Kesehatan, ini dilakukan adalah untuk mengetahui kesiapan bagi yang akan mengikuti kegiatan kesemaptaan guna menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan
Adapun yang dilaksanakan dalam tes Kesamaptaan Jasmani ini antara lain adalah Samapta A Lari dengan waktu 12 Menit sesuai dengan peraturan yang baru bukan menggunakan lagi jarak tempuh 3.200 Meter dan Samapta B berupa Pull Up, Sit Up, Push Up, Lunges, Shuttle Run dan renang ketangkasan jarak 50 meter di kolam renang Yonif R 733/Msk.

Senin, 29 April 2019

Saka Wira Kartika Gelar Out Door Activity Bersama Kodim 1506/Namlea


Saka Wira Kartika di wilayah jajaran  Kodim 1506/Namlea menggelar kegiatan Out Door Activity, dalam hal ini Gudep Rana Kayu Putih SMAN 2 Buru yang dilaksanakan di Makodim 1506/Namlea dalam rangka mengisi kemampuan di bidang Saka, Minggu (28/4/2019).

Dalam pelaksanaan nya jumlah peserta didik (Pesdik) yang ikut dalam kegiatan berjumlah 22 orang terdiri dari Pa dan Pi. Adapun selaku Pemberi Materi Serka Tommi Suhaely dari Staf Ter Kodim 1506/Namlea.

Kegiatan dilaksanakan dengan penuh semangat dan  antusiasme yang tinggi dari seluruh peserta, dan rangkaian kegiatan adalah sebagai berikut, Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Materi Pengetahuan Senjata SS1 V1, Materi Pembuatan/Pemasangan Tenda Perorangan.


Sabtu, 27 April 2019

Bangun 6.000 rumah, Wujud Komitmen TNI AD Sejahterakan Prajurit dan PNS


JAKARTA,tniad.mil.id – Sebagai wujud komitmen dalam memberikan kesejahteraan bagi prajurit dan PNS serta keluarganya, TNI AD membangun sekitar 6.000 rumah non dinas, termasuk diantaranya 150 rumah yang diresmikan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa di Perumahan Green Kartika Residence  Cibinong, Kabupaten Bogor sore tadi.

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad), Brigjen TNI Candra Wijaya, dalam rilis tertulisnya di Jakarta, Jumat (26/4/2019).

Diungkapkan Kadispenad, pengadaan perumahan dengan sistem KPR Swakelola Tahap V oleh Badan Pengelola Tabungan Wajib Perumahan (BP TWP) ini diharapkan dapat memberikan banyak kemudahan kepada prajurit dan PNS AD (Personel TNI AD) untuk memiliki rumah pribadi dengan biaya dan angsuran yang terjangkau. 

“Ini merupakan salah satu wujud dari komitmen dan impelementasi Reformasi Birokrasi TNI AD dan telah dimasukkan dalam Road Map bidang personel (TA. 2015-2019), khususnya hal pemenuhan kesejahteraan personel TNI AD di bidang perumahan non dinas,” ungkap Candra.

“Diharapkan, saat pensiun nantinya tidak ada lagi personel TNI AD yang memiliki permasalahan rumah seperti yang selama ini kita dengar,” imbuhnya.

Lebih lanjut Candra menjelaskan bahwa permasalahan perumahan bagi personel TNI AD sangatlah krusial, karena tidak hanya menyangkut tentang kesejahteraan semata namun juga harus bisa menjamin kesiapsiagaan operasional satuan yang harus dapat digerakkan setiap saat.

“Dikarenakan (jumlah rumah dinas) terbatas, banyak personel kita (TNI AD) yang masih menyisihkan gajinya untuk membayar kontrakan agar dapat tinggal di sekitar kantornya. Ini tidak hanya di satuan dinas atau jawatan saja namun juga di satuan-satuan operasional,” tegasnya.

“Kini permasalahan tersebut secara bertahap telah diurai melalui pembangunan rumah dinas dalam bentuk Rumah Susun (Rusun) di sekitar kesatrian atau kantor dan juga Rumah Swakelola seperti yang baru diresmikan tadi oleh Kasad,” tambah Candra.

Untuk diketahui, kata Candra, hingga saat ini masih banyak personel TNI AD yang belum memiliki rumah non dinas, baik personel yang baru maupun yang telah lama dinas.

“Kebijakan internal TNI AD ini berlaku juga kepada personel dengan masa kerja  0 s.d. 10 tahun. Bahkan mereka wajib mengambilnya, baik dalam bentuk rumah yang dikembangkan oleh BP TWP maupun dalam bentuk pinjaman. Intinya, saat pensiun nantinya, sebagaimana disampaikan tadi, personel kita sudah punya rumah yang layak huni,” tandasnya.

“Secara nasional, dari 6.000 unit rumah yang akan dibangun sampai tahun 2019, saat ini baru 5.300 unit yang sudah selesai. Sedangkan Perumahan Green Kartika Residence Cibinong yang dibangun di atas lahan seluas ± 3,7 Ha ini dibangun 150 unit bagi personel TNI AD dari mulai tipe 36A, 36B, 45 dan 46,” sambungnya.

Sedangkan untuk pembayarannya, menurut Candra menggunakan sistem potong gaji dan dikerjasamakan dengan Bank BRI serta dapat dimonitor melalui aplikasi berbasis Android.

“Jadi, setiap orang dapat melihat secara reall time, pembayarannya. Kita lakukan terobosan ini agar lebih transparan, baik kepada BP TWP sendiri maupun bagi personel atau keluarganya, dan potongan bervariasi sesuai dengan jenis rumah dan lama waktu pinjaman,” ungkap Kadispenad.

“Bagi yang mengambil uang dan menyerahkan agunan, Tamtama dan Bintara maksimal Rp 150 juta, Perwira Pertama ( Letda s.d. Kapten) maksimal Rp 190 juta, serta Perwira Menengah (Mayor s.d. Kolonel sebesar Rp 250 juta rupiah. Sedangkan PNS disesuaikan dengan golongan kepangkatan,” pungkasnya.

Pada acara acara peresmian tersebut selain Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaiman, Aspers Kasad Mayjen TNI Heri Wiranto, S.E., M.M., M.Tr. (Han), Dirkuad Brigjen TNI Temas.S.Sos.,M.M., Direktur Pembiayaan BP TWP Brigjen TNI Sujaryadi,  Danrem 061/SK Kolonel Inf Novi Helmy Prasetya, Dirut PT Karya Hiraki Pratama  Mufrian serta tamu undangan lainnya, turut hadir mantan Kasad Jenderal TNI (Purn) Mulyono. (Dispenad)



Kamis, 25 April 2019

Persit KCK Koorcab Rem 151 Gelar Sosialisasi Srikandi Bencana


Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura dalam pertemuan rutin anggota yang digelar oleh Pengurus Persit KCK Koorcab Rem 151 menggandeng  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Maluku dalam memberikan materi sosialisasi Srikandi Bencana yang dilaksanakan di Baelio Slamet Riyadi Makorem 151/Binaiya, Kamis (25/4/2019).
Adapun tema yang diangkat dalam kegiatan tersebut adalah Peran perempuan dalam kesiapsiagaan keluarga dalam menghadapi bencana dan latihan evakuasi mandiri. Kegiatan pertemuan rutin dan Sosialisasi Srikandi Bencana ini dibuka langsung oleh Ketua Persit KCK Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura Ny. Hartono.
Dalam Sambutan nya Ketua Persit KCK Koorcab Rem 151 menyampaikan bahwa Indonesia memperingati Hari Kesiapsiagaan Bencana (HKB) yang setiap tahun jatuh pada tanggal 26 April. Menyambut HKB pada tahun 2019 ini, Persit KCK Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura bekerjasama dengan BPBD Provinsi Maluku sebagai upaya nyata dalam membekali para anggota persit sekalian dalam penanganan bencana secara dini, dimana didalam sosialisasi tersebut akan dijelaskan dan dilatihkan tentang evakuasi mandiri mengingat peran perempuan yang sangat vital mengajarkan dan berperan aktif dalam kesiapsiagaan keluarga untuk menghadapi bencana.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Ketua Persit KCK Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura Ny. Deddy W. Sitanggang, seluruh Pengurus Persit KCK Koorcab Rem 151, dan seluruh anggota Persit KCK Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura yang berada di wilayah Ambon.

Selasa, 23 April 2019

Jalin Silaturahmi, Satgas 711/Rks Berbagi Kasih di Panti Asuhan


Dalam rangka merayakan hari Paskah serta menjalin silaturahmi, Satgas Yonif 711/Rks melaksanakan anjangsana untuk berbagi kasih bersama anak-anak panti asuhan Pelita Kasih di Desa Rumah Tiga.

Demikian disampaikan Dansatgas Yonif 711/Rks Letkol Inf Fanny Pantouw, M.Tr.Han.,M.I.Pol., dalam rilis tertulisnya di Teluk Ambon, Maluku. Senin (22/4/2019).

Anjangsana tersebut, menurut Fanny diawali dengan ibadah bersama personel Satgas Yonif 711/Rks yang beragama Nasrani di aula Pos Kotis, kemudian dipimpin langsung dirinya bersama-sama berangkat menuju ke panti asuhan Pelita Kasih.

“Kami merasa sama dengan saudara-saudara kami dari panti asuhan, kita merayakan jauh dari keluarga. Sehingga kita datang untuk bersilaturahmi dengan saudara-saudara kita di panti asuhan untuk berbagi keceriaan dan kebahagiaan di hari paskah ini,” ucap Fanny.

Pada acara tersebut, sambung Fanny juga dimeriahkan dengan penampilan anak-anak panti asuhan yang menunjukan kebolehannya dalam bernyanyi dan memainkan alat musik meski dengan keterbatasan fisik yang mereka miliki.

“Panti asuhan tersebut berdiri sejak 2013 dan memiliki kurang lebih 14 orang anak-anak binaan yang sebagian besar memiliki keterbatasan fisik,” terangnya.
Sementara itu, Yoke Walewawan yang merupakan guru sekaligus pendamping panti asuhan Pelita Kasih mengucapkan rasa terima kasih kepada Satgas Yonif 711/Rks yang telah berkunjung untuk menemui serta menghibur anak-anak.

“Kami berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan karena kami merasa senang dan termotivasi serta terlindungi dengan kedatangan bapak-bapak TNI,” ucap Yoke.
Kegiatan anjangsana ke panti asuhan oleh Satgas Yonif 711/Rks ditutup dengan pemberian tali asih yang diberikan langsung Dansatgas Yonif 711/Rks kepada  panti asuhan pelita kasih ambon.

Senin, 22 April 2019

Prajurit Korem 151/Binaiya Laksanakan Latihan Permildas dan Defile


Setelah selesai mengikuti Upacara Bendera, seluruh Prajurit Korem 151/Binaiya melaksanakan latihan Permildas dan Defile yang mana kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangkaian minggu militer bertempat di Lapangan Upacara Makorem 151/Binaiya Senin (22/4/2019).

Sebelum pelaksanaan kegiatan latihan, Batipers Korem 151/Binaiya Serma Sukalis mengharapkan supaya dalam pelaksanaan latihan Permildas dan Defile ini dilaksanakan dengan sungguh-sungguh dan dengan penuh semangat. Selain itu juga ditambahkan bahwa Defile yang paling penting adalah kekompakan dan kerapian barisan, sehingga masing-masing perorangan harus senantiasa dapat menjaga kerapian barisan agar terlihat kompak dan rapi.

Kegiatan Defile ini merupakan latihan rutin yang dilaksanakan oleh anggota Korem 151/Binaiya setelah selesai melaksanakan Upacara Bendera setiap Senin. Dengan latihan Defile ini diharapkan supaya anggota Korem 151/Binaiya agar nantinya terbiasa dan terlatih dalam melaksanakan kegiatan tersebut.

Kamis, 18 April 2019

Korem 151/Binaiya Gelar Upacara Bendera 17-an.


Setiap tanggal 17, seluruh jajaran TNI melaksanakan Upacara Bendera dimasing-masing satuan. Pagi tadi, Korem 151/Binaiya menggelar Upacara Bendera 17-an dengan Inspektur Upacara Danrem 151/Binaiya Kolonel Inf Hartono, S.I.P. yang diikuti seluruh Prajurit dan PNS jajaran Korem 151/Binaiya, Kamis (18/4/2019).
Danrem 151/Binaiya selaku Inspektur Upacara (Irup) membacakan amanat Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. yang menyampaikan, tanggal 17 April 2019 merupakan tonggak strategis bagi bangsa dan negara Indonesia. Dimana telah dilaksanakan Pemilu serentak untuk Pilpres dan Pileg dari tingkat pusat hingga Kabupaten/Kota.
Keberhasilan pelaksanaan pesta demokrasi tersebut tidak terlepas dari peran serta seluruh prajurit dan PNS TNI, baik itu sebagai bagian dari komponen bangsa, maupun bagian dari TNI sebagai sebuah institusi. Untuk itu, saya sampaikan penghargaan yang tulus dan terimakasih, terang Panglima TNI.
Lebih lanjut, Panglima TNI memerintahkan untuk terus berdoa agar tahapan Pemilu 2019 berikutnya dapat berjalan dengan sukses. “Untuk itu, tingkatkan terus kepekaan, kepedulian dan kesiapsiagaan, dengan mengedepankan upaya cegah dini dan deteksi dini untuk mengamankan jalannya proses pesta demokrasi tersebut”, ungkap Panglima TNI dalam amanatnya yang dibacakan Danrem 151/Binaiya.
Selain itu, Panglima TNI juga mengingatkan, bahwa rangkaian Pemilu belum berakhir, dan Pemilu salah satu perhelatan even nasional yang harus kita amankan. Masih banyak tugas-tugas ke depan yang membutuhkan peran serta TNI dan pemikiran maupun perhatian dari seluruh prajurit dan PNS TNI”, jelasnya.
Sebelum mengakhiri amanatnya, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. berpesan untuk jangan pernah ragu, jangan pernah merasa lelah, karena tugas yang ditunaikan hari ini adalah demi masa depan bangsa dan negara, serta demi generasi mendatang dan kejayaan NKRI, “pungkas Panglima TNI”.



Senin, 15 April 2019

Sinergitas TNI-Polri Bentuk Kedisiplinan Warga.

Sinergitas TNI-Polri merupakan kunci pokok terjaganya Stabilitas keamanan di wilayah, dimana     TNI-Polri saling bahu-membahu dalam menjaga wilayah binaannya masing-masing, hal tersebut ditunjukkan Babinsa Desa Ridool Serma F.X. Naharayaan Koramil 1507-01/Larat melaksanakan   pengarahan dan bimbingan latihan PBB  kepada Pelindung Masyarakat (Linmas) Desa Ridool Kec. Tanimbar Utara,  Senin (15/4/2019).

Babinsa menggandeng  Babinkamtibmas untuk memberikan pelatihan tersebut memberikan pengarahan dan latihan PBB kepada Linmas.


"Ini bukan kali pertamanya saya menggandeng Babinkamtibmas dalam membantu masyarakat kami, akan tetapi dalam beberapa kegiatan yang positif juga kita laksanakan secara bersinergi,  sehingga masyarakat binaan kami akan selalu merasa adanya pendampingan dari kami selaku aparat keamanan yang berada di wilayah. "Pungkas Serma F.X. Naharayaan.

Komsos Babinsa Wujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat.

Komunikasi Sosial (Komsos)  merupakan wujud nyata dari TNI untuk selalu menjaga Kemanunggalan TNI-Rakyat, hal tersebut ditunjukkan oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) jajaran Kodim 1506/Namlea,  Senin (15/4/2019).

Diantaranya sebagai berikut, Babinsa Desa Wailihang Koptu Adam Laitupa Koramil 1506-01/Namlea melaksanakan Komsos di Rumah Bapak Ibrahim Batuatas.

Dalam waktu yang sama Babinsa Desa Hatawano Kec. Waplau Koramil 1506-01/Namlea melaksanakan komsos dengan komunitas masyarakat pedagang sembako. Dan juga Babinsa Desa Waimiting Koptu Sangaji Koramil 1506-01/Namlea melaksanakan komsos dan membantu Bapak Ibrahim Wael dalam membuat meja tamu.


Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai wujud pelaksanaan tugas Babinsa dalam rangka selalu memonitor kondisi di wilayahnya sehingga stabilitas keamanan di wilayah dapat selalu terjaga.

Jumat, 12 April 2019

Tingkatkan Produksi Padi, Distan Promal dan Korem Turun ke Lapangan

Dalam upaya meningkatkan produksi padi di P. Buru sebagai sentra produksi Padi di Maluku, Tim Dinas Pertanian Provinsi Maluku bersama-sama dengan Korem 151/Binaiya melakukan peninjauan lapangan di Pulau Buru (Kamis 11/4/2019).


Tim dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pertanian Provinsi Maluku Ir. Diana Padang didampingi beberapa staf dan Tim Korem yang diwakili oleh Kasiter Korem Mayor Inf Yoyok Wahyudi S.I.P.,M.Han. Peninjauan lapangan ini bertujuan untuk melihat langsung kondisi nyata di lapangan tentang hasil cetak sawah 2018 yang merupakan program nasional Kementan RI, serta keberlanjutannya.

Dalam peninjauan, Tim berdiskusi dengan para petani di lapangan untuk menemukan hambatan dan solusi yang diupayakan. Dalam kesempatan itu, Tim Distan dan Korem meninjau Sentra Pengolahan Penggilingan Padi Terpadu bantuan Kementan RI di Desa Waekasar Kec. Waeapo Kab. Buru yang telah beroperasi selama 3 bulan. SP3T sangat membantu petani karena dapat memotong biaya dan waktu operasional petani saat panen. Dengan rendahnya biaya operasional, diharapkan serapan gabah Bulog bisa lebih tinggi dari sebelumnya dan dapat meningkatkan kesejahteraan Petani, tambah Kadistan.

Babinsa di lapangan siap bersinergi dengan PPL dan poktan dalam meningkatkan produksi padi, didukung dengan fasilitas bantuan brigade Alsintan yang dikerahkan oleh Dinas Pertanian, pungkas Yoyok Kasiter Korem.

Tim Distan Prov Maluku dan Korem didampingi oleh Pasiops Kodim Namlea Kapten Malagapi, Danramil Waeapo Kapten Thamrin dan Kabid tanaman pangan Distan Kab. Buru.

Rabu, 10 April 2019

Mengatasi Kesulitan Masyarakat, Persit Dan BUMN Gelar Baksos


Sebagai wujud kepedulian menumbuhkan rasa sosial serta meringkan beban masyarakat, Persit Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggelar Bakti Sosial (Baksos) dalam rangka HUT Persit ke-73 dan HUT BUMN ke-21 bertempat di Lapangan Upacara, Makorem 151/Binaiya, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon, Rabu (10/4/2019).
Diungkapkan Ketua Persit Koorcab Rem 151 PD XVI/Pattimura, Ny. Hartono, kegiatan tersebut meliputi berbagai kegiatan di antaranya pengobatan gratis dan pasar murah. Hal ini sebagai  wujud implementasi nyata dalam merealisasikan bantuan mengatasi masalah kesehatan masyarakat terutama pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang kurang mampu serta  meringankan beban masyarakat.
“Wujud kepedulian sosial kepada masyarakat di sekitar instansi ini berada. Dengan digelarnya bakti sosial ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat pada umumnya dan keluarga besar TNI pada khususnya,”tambahanya.
Sekitar 2000 masyarakat yang hadir sangat terlihat ramai dan antusias dalam memeriahkan kegiatan tersebut.
Salah satu masyarakat a.n ibu Febrianti sangat berterimakasih atas adanya pengobatan gratis dan pasar murah. “Dengan adanya kegiatan ini saya sangat terbantu apalagi sebentar lagi memasuki bulan suci Ramadhan sehingga dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari,”pungkasnya.

Senin, 08 April 2019

Babinsa Airbuaya Dampingi Petugas Kesehatan Beri Pengobatan Gratis


Babinsa Koramil 1506-03/Airbuaya, Serka Abdul Rahim melaksanakan giat Monitoring Bakti sosial ” Pengobatan Gratis ” bertempat di Puskesmas Air Buaya, Kecamatan Namlea, Kabupaten Buru, Senin (08/4/2019).

Sejumlah 10 orang tenaga Medis dari Puskesmas Air Buaya melayani Pengobatan atau pengecekan Tensi, Cek gula darah, asam urat, cek golongan darah dan berbagai keluhan penyakit ringan lainnya seperti batu , pilek dan pusing.

Serka Abdul Rahim berharap dengan adanya pengobatan gratis, maka warga yang mempunyai keluhan tentang kesehatan agar cepat diobati dan bisa beraktifitas kembali seperti biasanya.

Acara berlangsung dari pukul 08.00 wib sampai dengan pukul 11.00 wib dalam keadaan tertib dan aman.

Minggu, 07 April 2019

Penyuluhan Hukum Sebagai Wahana Untuk Membangun Kedamaian


Sebagai upaya membangun kedamaian, merajut kebersamaan, menjaga persatuan dan kesatuan, Satgas Yonif 711/Raksatama menggelar penyuluhan hukum bagi masyarakat di Negeri Hitu Messing. Tersebut disampaikan Dansatgas Yonif 711/Rks, Letkol Inf Fanny Pantouw, M.Tr.Han.,M.I.Pol., dalam rilis tertulisnya, di Maluku, Sabtu (6/4/2019).

Diungkapkan Dansatgas, penyuluhan hukum yang dilaksanakan di Halaman Kantor Negeri Hitu Messing diberikan oleh Perwira Hukum Satgas Yonif 711/Rks, Lettu Chk Niko Yoga Satria, S.H.,pada Jumat (5/4/2019).
“Dalam penyuluhan ini dibahas beberapa masalah yang sangat berdekatan dengan kehidupan masyarakat sehari-hari yakni KDRT, Miras, Narkoba, Pemilikan Senjata Ilegal hingga pencegahan Konflik Sosial antar masyarakat yang sering terjadi,”ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan, banyak orang tahu hukum tetapi banyak juga yang belum memahami dan sadar akan hukum tersebut, sehingga Satgas memandang perlu mengadakan penyuluhan hukum di Negeri Hitu Messing.
“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini masyarakat mengerti, paham dan sadar hukum sehingga akan tercipta keamanan bersama,” jelasnya.

Sementara itu, Lettu Chk Niko Yoga Satria, S.H menegaskan bahwa penyuluhan hukum yang dihadiri 80 orang ini sebagai wahana untuk menggugah kesadaran hukum, meningkatkan kedisiplinan dan kepatuhan hukum serta untuk memberikan wawasan kepada masyarakat.
“Membentuk masyarakat cerdas hukum perlu ditanamkan untuk membangun kesadaran hukum. Maka itu harus dimulai dari lingkup masyarakat paling terkecil, yakni dalam lingkup keluarga,”tegasnya.


Adapun Arsyad Selamet, selaku pejabat Negeri Hitu Messing mengucapkan, terima kasih dan mengapresiasi kepada Satgas Yonif 711/Rks atas kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menggelar penyuluhan hukum yang baru pertama ini.

“Kami begitu senang, kehadiran TNI (Satgas) bersama aparat Kepolisian (Bripda Rully) di Jazirah Leihitu untuk memberi kenyamanan dan ketertiban bagi warga,”pungkasnya.

Jumat, 05 April 2019

Rekonsiliasi Hualoy-Latu, Yonif 711/Rks Gelar Khitanan Massal dan Trauma Healing


 Dalam rangka mewujudkan rekonsiliasi pasca konflik antara warga negeri (desa) Hualoy dan Latu, Satgas Yonif 711/Rks menggelar kegiatan bakti sosial di kedua daerah tersebut berupa khitanan massal dan trauma healing.

Tersebut disampaikan Dansatgas Yonif 711/Rks, Letkol Inf Fanny Pantouw, M.Tr.Han.,M.I.Pol., dalam rilis tertulisnya, di Maluku, Kamis (4/4/2019)

Diungkapkan Dansatgas, pasca konflik, Satgas Yonif 711/Rks telah melakukan beberapa kegiatan dalam rangka rekonsiliasi damai seperti pengobatan gratis, trauma healing (pemulihan trauma) kepada anak-anak serta memberikan hal-hal positif seperti pelatihan kesenian Marawis kepada para pemuda kedua negeri.

"Ini merupakan bagian dari rekonsiliasi damai Latu-Hualoy, yang sebelumnya telah dilakukan pengobatan keliling gratis, trauma healing, pelatihan Marawis bersama pemuda dan penyuluhan Kamtibmas,”ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan, pada Rabu (3/4/2019) yang bertepatan dengan Isra Mi’rad, Satgas melakukan kegiatan Baksos dengan cara agak berbeda yaitu dengan mengedepankan kearfian lokal berupa khitanan gratis diawali dengan Tahlilan dan kirab Hadrah tabunan rebana dan alunan shalawat.

“Kirab ini juga didampingi oleh kakak angkat dari anggota Satgas Yonif 711/Rks, dan berharap dapat membantu kesulitan masyarakat dan mengembalikan moril warga akibat konflik di kedua negeri ini,"ucapnya.

Pada kesempatan ini Fanny Pantouw menjelaskan bahwa semua agama mengajarkan anti kekerasan dan cinta damai.

“Hidup rukun damai, saling berdampingan dan tolong-menolong merupakan budaya bangsa Indonesia yang harus selalu kita lestarikan, jauhkan diri dari permusuhan dan iri dengki, karena itu akan merugikan kita semua,”tegasnya.

"Damai bukanlah pernyataan menyerah, tapi damai adalah pernyataan kemenangan keikhlasan dan kesadaraan hati bahwa katong ini saudara (kita semua bersaudara),”urai Fanny Pantouw.

Sebelum khitanan massal, dilakukan ritual adat dan kearifan budaya lokal yaitu mengarak anak-anak yang akan dikhitan mengelilingi kampung dengan diiringi Marawis serta dilakukan tahlilan/pembacaan doa sebelum acara dimulai.

Sementara itu, pejabat Negeri Hualoy, Hasyim Tubaka, S.H. menyampaikan, mewakili masyarakat Hualoy, dirinya mengucapkan terima kasih kepada Satgas TNI atas terselenggaranya Baksos ini, karena dengan kegiatan ini sangat meringankan beban masyarakat yang ingin mengkhitan anaknya.

"Keterlibatan dan kedekatan Satgas Yonif 711/Rks terhadap masyarakat sangatlah baik terutama terhadap ketiga Negeri ini (Negeri Latu, Hualoy dan Tumalehu).

“Kami berharap kedekatan Satgas dengan seluruh masyarakat, dapat menyatukan kami dalam kegiatan-kegiatan positif menuju tujuan bersama yaitu perdamaian, "tutupnya.

Dalam kegiatan tersebut juga dihibur dengan penampilan kesenian Marawis gabungan Satgas Yonif 711/Rks dengan pemuda dan Ibu-Ibu Majelis Ta'lim Negeri Hualoy.

Kamis, 04 April 2019

Ciptakan Keamanan, Inilah Yang Dilakukan Babinsa Bersama Warga


Dalam rangka meminimalisir angka kriminalitas di wilayah Seram Utara, Kabupaten Maluku-Tengah, serta untuk menciptakan situsi yang kondusif, aman dan nyaman, Koramil 1502-05/Wahai melalui Babinsa yang bertugas di wilayah tersebut turut mengintesifkan kegiatan patroli wilayah, Rabu malam, (03/4/2019).

Seperti yang dilaksanakan oleh Babinsa DesaTihuana Serda Nurhadi   bersama dengan masyarakat setempat melaksanakan patroli. Sinergitas dan kekompakan yang telah di bangun selama ini antara babinsa dan warga dalam mewujudkan wilayah yang aman terbukti sangat positif dan ampuh, hal ini dapat dilihat dari minimnya angka kriminalitas di wilayah tersebut.

"Saya berharap masyarakat merasa senang dan nyaman dengan adanya patroli/ronda bersama ini, karena orang ingin berbuat jahat niatnya tak terlaksanakan dan masyarakat bisa tidur dengan nyenyak, aman dan nyaman,”pungkas Nurhadi.

Rabu, 03 April 2019

Budayakan Hidup Bersih, Babinsa Ajak Warga Bersihkan Lingkungan


Babinsa Koramil 1507-04/Serwaru, Kopda Soni Tanmelay, mengajak warga masyarakat melaksanakan pembersihan lingkungan desa dengan mengambil sasaran di kanan kiri jalan bertempat di Desa Tomra, Kec. Letti,  Kab. Maluku Barat Daya, Rabu (03/4/2019).

Kegiatan yang dilaksanakan Kopda Soni Tanmelay ini semata-mata karena terdorong rasa tanggung jawab wilayah binaan agar desa binaannya terlihat bersih dan indah, sehingga akan memberikan kesan kepada warga peduli kesehatan.

Selain itu, kegiatan ini sebagai perekat hubungan di masyarakat sebagai sarana silaturahmi dalam mendukung kegiatan kebersihan lingkungan, demi terciptanya lingkungan yang sehat.

Dalam hal ini, masyarakat sangat merespon baik, yang mana kegiatan itu secara tidak langsung menanamkan cinta akan kebersihan dan lebih mendekatkan diri kepada Tuhan YME karena kebersihan merupakan sebagian dari iman dan kebersihan melambangkan kesucian.

Selasa, 02 April 2019

Babinsa Wonreli Membantu Warga Tingkatkan Upsus Swasembada Pangan


Guna meningkatkan program Upsus Swasembada Pangan di wilayah binaan, Serda Ledrik Lainata, Babinsa Koramil 1507-05/Wonreli Jajaran Kodim 1507/Saumlaki membantu masyarakat melaksanakan panen jagung di Desa Lebelau, Kec. Kisar Utara, Kab. Maluku Barat Daya, Selasa (02/4/2019).

Serda Ledrik mengatakan, panen jagung ini guna membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan menunjang ketahanan pangan di wilayah Kodim 1507/Saumlaki.

"Panen jagung kali ini sangat memuaskan. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat menjadi sumber motivasi bagi petani dan masyarakat lainnya untuk lebih giat dan berpartisipasi dalam membantu pemerintah mensukseskan program ketahanan pangan nasional yang saat ini sedang digalakkan,"katanya.

Senin, 01 April 2019

Babinsa Desa Batu Putih Laksanakan Komsos Bersama Tokoh Masyarakat


Menjalin Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Tokoh masyarakat merupakan salah satu cara efektif untuk saling bertukar informasi. Seperti halnya komunikasi Babinsa dengan masyarakat ataupun para tokoh masyarakat yang ada di desa binaan, dengan hadirnya Babinsa ditengah-tengah masyarakat, banyak manfaat lain yang di peroleh melalui kegiatan Komsos seperti ilmu pengetahuan, keagamaan, berbagai pengalaman dan juga dapat memperkuat hubungan kekeluargaan serta persaudaraan.

Hal tersebut di tunjukan oleh Babinsa Koramil 1507-02/Saumlaki, Kopda Amrin yang kesehariannya bertugas sebagai Babinsa Desa Batu Putih Kec. Wermaktian, Kab. Kepulauan Tanimbar melaksanakan Komsos dengan tokoh masyarakat,Kamis (01/4/2019).

Pada kesempatan tersebut, Kopda Amrin berpesan, Saat ini perkembangan informasi yang cukup pesat, dimana banyak isu-isu yang beredar belum tentu benar adanya, untuk itu, setiap masyarakat harus benar-benar teliti supaya tidak salah dalam menanggapi isu tersebut.

Ia juga mengingatkan, apabila terjadi sesuatu hal di lingkungan desa, diharapkan kepada warga masyarakat desa untuk segera melaporkan dengan aparat terkait, dengan harapan sekecilpun permasahan tersebut dapat segera diatasi bersama-sama,”pungkasnya.