Bintara
Pembina Desa (Babinsa) merupakan tulang punggung TNI-AD yang berada dan
bersentuhan langsung dengan masyarakat, perannya sangatlah vital untuk selalu
memonitoring dan membantu kesulitan rakyat disekelilingnya, hal tersebut
ditunjukkan Babinsa Desa Waekasar, Serka Rahim Makassar yang merupakan anggota
Koramil 1506-04/Waeapo, Kodim 1506/Namlea yang peduli dengan membantu kelompok
Tani Sidomulyo membajak sawah guna kesejahteraan bersama, Senin (03/12).
Dalam
waktu yang sama Babinsa Desa Nalbesi Koptu Suryadi Wali, Koramil
1506-02/Leksula, juga melaksanakan kegiatan membantu masyarakat binaannya
dengan mengecor dinding rumah pribadi rumah Bapak La Ali Buton.
Kegiatan
tersebut dilaksanakan sebagai wujud kepedulian Babinsa terhadap masyarakat
binaannya dengan tujuan kemanunggalan
TNI-Rakyat selalu terjaga karena
Kemanunggalan TNI-Rakyat merupakan salah satu modal dasar pembangunan nasional
bagi bangsa Indonesia. Oleh karena itu, kemanunggalan TNI-Rakyat harus dijaga
kelestarianya bahkan harus dimantapkan demi menjaga persatuan dan kesatuan
bangsa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar