Selasa, 19 Juli 2022

Babinsa Koramil-05/Wonreli, Latih PBB Kepada Siswa SD

Babinsa Desa Oirata Timur Koramil 1511-05/Wonreli, Serka Wm Manuata Melaksanakan Giat Wanmil memberikan Latihan Peraturan Baris Berbaris ( PBB ) kepada Anak Sekolah Dasar Negeri 2 Oirata Timur bertempat di Desa Oirata Timur Kecamatan Pulau-Pulau Terselatan Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD), Senin (18/07/22).

 

Pelatihan PBB yang diberikan Babinsa Serka Wm Manuata dalam rangka peningkatan kemampuan siswa – siswi serta menanamkan disiplin dan karakter bangsa sejak dini sehingga lahir generasi bangsa yang berkualitas.

 

Kegiatan latihan PBB ini diikuti para siswa-siswi dengan tujuan agar para siswa dan siswi mampu melaksanakan perintah aba – aba dari babinsa sehingga memiliki displin yang bagus.

 

Adapun pelaksanaan latihan kegiatan PBB dasar, seperti gerakan di tempat seperti sikap sempurna yang benar, sikap berjalan dan penghormatan di tempat.

 

Serka Wm Manuata menyampaikan bahwa pelatihan PBB diberikan kepada para siswa dengan sangat sabar, karena para siswa SD masih sangat labil.

 

“Pertama kami memberikan contoh gerakan dahulu, agar bisa dilihat dan diikuti para anak-anak, selanjutnya kita tinggal menilai gerakannya,” kata babinsa.

 

Lanjutnya, kegiatan PBB yang diberikan Babinsa A.n Serka Wm Manuata, sejatinya untuk melatih sikap, mental dan mendidik supaya lebih disiplin para siswa-Siswa.

 

“Langkah dari pihak sekolah dengan menggandeng TNI cukup baik. Dimana ini untuk memberikan landasan awal bela negara kepada peserta didik guna menumbuhkan sikap disiplin di lingkungan sekolah,” tutupnya.

 

Satgas Pamputer Jajaran 151/Binaiya Bakti Bantu Kesulitan Rakyat

SAUMLAKI- Pos Ramil dibawah kedudukan Kodim 1507/Saumlaki yang saat ini diperkuat dengan Satgas dari Yonif 734/Satria Nusa Samudera yang berkedudukan di Desa Lemdesa Timur, Kecamatan Tanimbar Utara merupakan pos satgas puter di bawah Dansatgas Pam Puter Kodim 1507/Saumlaki. Adapun kegiatan satgas utama adalah pengamanan pulau terluar, namun selain itu mereka juga melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (komsos) dengan masyarakat binaan seperti olahraga bersama, pengobatan terbatas, dan anjangsana kepada masyarakat sekitar.

Senin (16/7/2022) Pos Ramil Larat Satgas Pamputer Kodim 1507/Saumlaki  dari Batalyon 734/Satria Nusa Samudera bersama dengan masyarakat petani rumput laut Desa Lamdasar Timur Kecamatan Tanimbar Utara melaksanakan pemeliharaan dan pembersihan rumput laut dari kotoran yang menempel. Kegiatan tersebut merupakan intruksi dari Dansatgas Pamputer Kodim 1507/Saumlaki kepada satgas pamputer yang ada dijajarannya untuk melaksanakan kegiatan yang positif dalam membantu masyarakat di sekitar mereka sesuai dengan perintah harian KSAD ke 6 yakni lakukan dampak kesejahteraan rakyat agar menumbuhkan kecintaan rakyat kepada TNI AD selain menjalankan tugas pokok pengamanan wilayah pulau terluar.

Danpos Ramil Larat satgas pamputer Sertu Dementeius bersama anggotanya melaksanakan pemeliharan pembersihan rumput laut bersama warga binaan tersebut dengan harapan hasil panen rumput laut kedepan dapat melimpah dan memiliki nilai ekonomi yang cukup tinggi.

 

Selasa, 12 Juli 2022

Peran Dalam Kegiatan apapun, Babinsa Bantu Plester Dinding Rumah Warga di Wilayah Binaan

Babinsa koramil 1511-02/Pulau Masela, Serda Waliana melaksanakan karya bakti (karbak) bantu pester Diding rumah warga binaan di Desa Binaan Desa Latalola Besar Kecamatan Pulau Masela Kabupaten Maluku Barat Daya, Selasa (11/07/22).

Sebagai seorang aparat teritorial, Babinsa selalu hadir ditengah-tengah masyarakat dan berusaha membantu kesulitan yang dihadapi oleh masyarakat, seperti dilakukan oleh Serda Waliana, yang membantu plester dinding di rumah salah satu warga binaanya. Dalam kegiatan tersebut tanpa ragu Babinsa terjun langsung membantu mencampur semen dan plester dinding rumah

“Sudah kewajiban saya selaku Babinsa untuk selalu menjalin kebersamaan bersama warga, melalui kegiatan ini akan memberikan contoh kepada masyarakat untuk menumbuhkan semangat gotong royong dalam meringankan beban sesama,” ujar Serda Waliana.

Sementara itu, selaku Pemilik rumah, mengucapkan terimakasih dan merasa bangga mempunyai Babinsa yang selalu beperan aktif di kampung binaannya,” Warga di sini banyak mengenal bapak Serda Waliana dan menyambut baik kehadiranya selaku Babinsa, karena mudah bergaul dan selalu ada dalam setiap kegiatan,” ungkapnya.

 

Senin, 11 Juli 2022

Korem 151/Binaiya Gelar Sholat Idul Adha



Komando Resor Militer (Korem) 151/Binaiya menggelar Sholat Idul Adha bersama keluarga besar Korem 151/Binaiya yang dilaksanakan di Baelio Slamet Riyadi Makorem 151/Binaiya, Minggu (10/7/2022), 

Tema dalam pelaksanaan shalat Idul Adha 1443 Hijriyah 2022 Masehi ini, adalah "Menumbuhkan Kepedulian Sosial".

Shalat Ied itu dimulai pada pukul 07.30 WIT yang dipimpin oleh Imam Abdul Rahman Tuasikal,Msi. dan dilanjutkan dengan khutbah, yang mengangkat tema khutbah tentang Peristiwa Makna Berkurban Dalam Idul Adha. 

Usai shalat Ied, Danrem 151/Binaiya, Brigjen TNI Maulana Ridwan, S.H., M.H., mengajak para jamaah untuk saling bermaaf-maafan satu sama lain. Hadir dalam pelaksanaan shalat idul adha, Kasrem 151/Binaiya, para Kasi Kasrem 151/Binaiya,  para Perwira Staf dan Kabalak Rem 151/Binaiya, Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Rem 151 beserta Wakil dan seluruh Prajurit beserta Keluarga besar Korem 151/Binaiya.

 

Korem 151/Binaiya Sembelih Sebanyak 6 ekor Hewan Kurban, Idhul Adha 1443 H

Dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1443 H/2022 M, Danrem 151/Binaiya Brigjen TNI Maulana Ridwan, S.H., M.H. menyerahkan secara simbolis 1 Ekor sapi qurban kepada Panitia hari Raya idul adha, Kapten Inf Hairil Walid kabintal Rem 151/Binaiya, Minggu (10/7/2022).
Dalam kesempatan ini Korem 151/Binaiya, menyembelih 6 ( enam ) ekor sapi qurban ,Pelaksanaan pemotongan hewan kurban ini merupakan suatu bentuk ibadah yang berhubungan langsung dengan Sang Pencipta, di mana Allah SWT hanya menuntut keteguhan hati dan tingkat keimanan yang tinggi dari hambanya dalam menjalankan perintahNya.
Selain untuk menjalankan perintah agama, ini juga sebagai bentuk kepedulian dari kami Korem 151/Binaiya dengan berbagi hewan kurban kepada masyarakat yang kurang mampu,"
Danrem berharap mudah-mudahan masyarakat yang diberikan daging qurban senang dan turun berbahagia dihari yang mulia ini.
"Alhamdulilah kita masih mendapat kepercayaan untuk menyalurkan hewan qurban. Selain itu juga, kita masih diberi kesempatan dan mempunyai rezeki untuk diberikan kepada orang-orang yang membutuhkan," ucapnya.
Menurutnya, makna di hari Raya Idul Adha dengan melaksanakan pemotongan hewan qurban itu sendiri adalah agar setiap muslim harus memiliki rasa perhatian, kepedulian, solidaritas dan persaudaraan antara sesama, yang diwujudkan melalui saling berbagi daging qurban.
Adapun pelaksanaan Pemotongan hewan Qurban dilaksanakan bersama-sama antara Prajurit Korem 151/Binaiya sebagai wujud kekompakan dalam melaksanakan tugas Pokok maupun Ibadah.

 

Rabu, 06 Juli 2022

Danrem 151/Binaiya, Bertindak Sebagai Irup Pemakaman Mayor Cpl Puta Latu Pelu

Danrem 151/Binaiya, Brigjen TNI Maulana Ridwan, S.H., M.H. memimpin langsung pemakaman secara militer almarhum Mayor Cpl Puta Latu Pelu di Taman Pemakaman Umum (TPU) Negeri Hitumessing, Kec Leihitu, Kab Malteng, Prov Maluku, Selasa (05/7/2022).

Brigjen TNI Maulana Ridwan, S.H., M.H. selaku Danrem 151/Binaiya memberikan penghormatan terakhir kepada almarhum dan langsung bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) saat Pemakaman yang dilaksanakan secara militer. Hal ini merupakan bentuk penghargaan penghormatan kepada anggota TNI yang gugur dalam menjalankan tugas.

Dalam sambutannya Danrem 151/Binaiya menyampaikan turut berdukacita atas wafatnya  Mayor Cpl Puta Latu Pelu pada hari Senin tanggal 04 Juli 2022 pukul 19.00 WIT di Rumah sakit  RST Ambon dikarenakan Sakit.

Pada kesempatan ini saya atas nama Tentara Nasional Indonesia dan yang hadir disini menyampaikan turut berduka cita sedalam-dalamnya atas wafatnya Mayor Cpl Puta Latu Pelu. Kita sebagai umat beragama yang percaya kepada kuasa Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa meyakini bahwa kepergian almarhum sudah menjadi keputusan dan kehendak Allah SWT.

Pada kesempatan hari ini kami menyampaikan penghargaan dan ucapan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada keluarga khususnya dan semua pihak yang memberikan bantuan baik moril maupun materiil sehingga upacara pemakaman ini dapat berjalan dengan lancar.

Turut hadir dalam upacara pemakaman tersebut, Dandim 1504/Ambon, Kolonel Inf  Zamril Philiang, Kapaldam XVI/ PTM, Kolonel Cpl Muzakkir S.T., Kasdim 1504/Ambon, Letkol Inf Muhamad Taha Faud, Letkol Cpl Taufik Turochman S.H  M HUM, Kalakjarahdam Bintaldam XVI PTM, Mayor Cpl Budi Setiawan, Kabengrah XVI/Ambon, Mayor  Inf J.Tahalea, Dandenma Rindam XVI Pattimura, Mayor Inf Saiful Hadi Kasipam OPS Rindam XVPattimura, Kapten Cpl Berty Louhenapessy, Kasitekmek PaldamXVI/PTM, dan seluruh Keluarga serta Kerabat Almarhum.

 

Danrem 151/Binaiya Pimpin Upacara Sertijab Dandim Namlea dan Pulau Moa

Komandan Komando Resor Militer (Danrem) 151 Binaiya, Brigjen TNI Maulana Ridwan, S.H., M.H. memimpin Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Kodim (Dandim) 1506/Namlea dan Dandim 1511/Pulau Moa, Rabu (6/7/2022) di Baelio Slamet Riyadi Makorem 151/Binaiya.

Pelaksanaan Upacara Serah Terima Jabatan, Dandim 1506/Namlea dari Letkol Arh Agus Guwandi, S.A.P., (Han) diserah terimakan Kepada Letkol Arh Agus Nur Fujianto, S.I.P., M.Han dan Dandim 1511/Pulau Moa dari Letkol Inf Wira Muharromah, S.H., Pcs kepada Letkol Inf Galih Perkasa. 

Dalam Amanatnya, Danrem menjelaskan, bahwa pergantian jabatan di tubuh TNI adalah hal yang biasa, hal tersebut dilakukan guna pengembangan karier dan penyegaran organisasi.

Roda kepemimpinan harus selalu berputar, seperti halnya hari ini penyerahan jabatan dari Dandim lama ke yang baru. 

“Jadi yang senior digantikan yang yunior,” Ujar Danrem.

Selaku Danrem 151/Binaiya dan pribadi saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada Letkol Arh Agus Guwandi, S.A.P., ( Han ) dan Letkol Inf Wira Muharromah, S.H., yang telah selesai melaksanakan tugas dan tanggung jawab, semoga dengan pengalaman selama bertugas sebagai Dandim di jajaran Korem 151/ Binaiya dapat membawa dan mengantarkan serta sebagai bekal dalam melanjutkan tugas   ke arah yang lebih baik, lebih maju di satuan baru nantinya.

Dan bagi pejabat Komandan Kodim yang baru agar segera berorientasi dan laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab. Selaku Danrem 151/Binaiya, Brigjen TNI Maulana Ridwan  berharap dengan adanya sertijab dua Dandim yang baru dalam organisasi ini, bisa lebih baik lagi untuk kemajuan Kodim kedepan.

Turut Hadir dalam Upacara Sertijab Dandim Namlea dan Pulau Moa tersebut, Kolonel Inf Prabowo Setiaji (Kasrem 151/ Binaiya) Berserta Istri, Kasiren Korem 151/Binaiya berserta Istri, Para Kasi Kasrem 151/Binaiya berserta Istri, Para Dandim jajaran Korem 151/Binaiya berserta Istri, para Kabalak dan Kabalak Aju Korem 151/Binaiya.